Disanjung Bos Red Bull, Alex Albon Bakal CLBK?
Berita F1: Alex Albon mendapat pujian dari mantan bosnya di Red Bull Racing, Christian Horner, setelah berhasil finis ketujuh di GP Kanada dengan mobil Williams.
Alex Albon resmi kehilangan kursi utama di Red Bull Racing setelah gagal mengungguli Max Verstappen pada 2020. Ia kemudian digantikan oleh Sergio Perez yang sebelumnya membela Racing Point.
Setelah setahun cuti dari F1 dan menjadi pebalap cadangan pabrikan asal Austria, Albon diboyong oleh Williams untuk mengisi kursi kosong George Russell. Perlahan tapi pasti pria berdarah Inggris-Thailand tersebut membuktikan dirinya patut diwaspadai.
Baru-baru ini ia sukses finis ketujuh di GP Kanada akhir pekan lalu dan menjadi sorotan bos Red Bull, Christian Horner. Albon finis satu tingkat dibawah Sergio Perez yang merupakan wakil Die Roten Bullen.
Publik pun memprediksi pria berusia 27 tahun tersebut akan kembali bergabung ke Red Bull. Namun presentar Sky Sports F1, Ted Kravitz, meragukannya.
"Ya. Meskipun Christian Horner dengan cepat memuji Alex Albon bukan dia. Saya pikir itu menarik. Alex Albon sekarang telah memutuskan semua ikatannya dengan Red Bull, dia bahkan tidak memilikinya lagi di sisi helmnya,” kata Kravitz, seperti dilansir dari Sky Sports.
“Dia masih memiliki hubungan dengan keluarga Yoovidhya, yang merupakan 51 persen pemilik Red Bull. Ada beberapa sponsor yang dia miliki yang terkait dengan keluarga Yoovidhya dan merek lain yang mereka miliki di Thailand,” lanjutnya.
"Tapi Alex tidak lagi berada di kubu Red Bull dan Alex Albon finis ketujuh di tim Williams, meski tertinggal 20 detik, meski Perez melakukan pit stop tambahan, tapi masih di belakang Perez di Red Bull di urutan keenam, itu 'Tidak kalah pada siapa pun termasuk Horner’,” ia menegaskan.
Jika ada sosok yang pantas menggantikan Sergio Perez, Ted Kravitz lebih menjagokan Daniel Ricciardo yang kini berperan sebagai pebalap ketiga pabrikan berlogo dua banteng merah.
"Apakah mereka benar-benar akan mendapatkan Albon kembali?" tuturnya.
“Ricciardo adalah yang paling jelas jika Anda belum siap untuk mempromosikan Liam Lawson, yang berikutnya di tangga bakat Red Bull, dan mereka tidak menganggap Yuki Tsunoda atau Nyck de Vries cukup tepat untuk Red Bull Racing, seperti yang dikatakan Helmut Marko dan Christian Horner sudah cukup menjelaskan, lalu coba Ricciardo,” ia mengakhiri.
Artikel Tag: Alex Albon, Christian Horner, Red Bull, williams, F1 2023, GP Kanada
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/disanjung-bos-red-bull-alex-albon-bakal-clbk
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini