Bos Ferrari Dukung Porsche dan Audi Gabung Formula 1

Penulis: Abdi Ardiansyah
Sabtu 16 Apr 2022, 09:45 WIB
Ferrari, Mattia Binotto

Mattia Binotto

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Bos Ferrari, Mattia Binotto, menyambut gembira rencana Porsche dan Audi untuk turun ke ajang Formula 1 sebagai sebuah tim maupun penyuplai power unit.

Beberapa bulan terakhir, Volkswagen Group telah dirumorkan akan bergabung dengan ajang balap mobil Formula 1. Mereka juga mengonfirmasi bakal menempatkan Porsche dan Audi di kejuaraan kelas premier dalam sebuah pertemuan pada awal bulan ini di Wolfsburg, Jerman.

Bos Ferrari, Mattia Binotto, menyatakan timnya akan menyambut baik keikutsertaan kedua merek tersebut dalam Formula 1. Namun masih ada banyak detail yang harus diselesaikan sehingga mereka dapat mengikuti olahraga tersebut.

Bergabungnya Porsche dan Audi, baik sebagai penyuplai power unit maupun turun sebagai tim diyakini akan membuat persaingan makin menarik.

Pasalnya, saat ini hanya terdapat empat penyuplai mesin di Formula 1, dan hanya ada dua yang turun sebagai sebuah tim, yakni Mercedes dan Ferrari.

Namun kemungkinan besar Porsche dan Audi bakal bergabung setelah musim 2025, ketika Formula 1 memperkenalkan regulasi mesin baru. Mereka juga masih menunggu seperti apa power unit yang akan digunakan.

“Kami akan sangat senang jika Porsche dan Audi bergabung dengan F1,” kata Binotto dikutip dari RacingNews365.com.

“Saya pikir itu bagus untuk olahraga dan untuk F1. Ini juga bagus bagi kami untuk balapan dengan merek seperti ini. Jadi itu kabar baik dan kami harus sangat senang,” imbuhnya.

Binotto pun setuju dengan Prinsipal Red Bull Racing, Christian Horner, dan Prinsipal Mercedes, Toto Wolff, yang menyatakan bahwa keduanya akan senang jika Porsche dan Audi berpotensi datang ke Formula 1.

Tetapi pria berusia 52 tahun itu menunjukkan masih banyak yang harus didiskusikan dan diselesaikan sebelum regulasi 2026 diserahkan ke Dewan Motorsport Dunia pada bulan Juni mendatang.

“Masih ada celah dalam pengaturan pembatasan anggaran. Ini perlu diselesaikan dan diformalkan,” ujarnya.

“Apa artinya pendatang baru? Bagaimana kami mendefinisikan pendatang baru? Seberapa besar manfaat pendatang baru? Semua ini perlu diklarifikasi dan didefinisikan.”

“Masih ada poin-poin yang harus dibahas dari segi teknis. Banyak hal yang perlu dimajukan dan diselesaikan.”

“Ada sedikit waktu hingga Juni. Artinya, kami harus mengerjakannya terlebih dahulu,” tutup Binotto.

Artikel Tag: Ferrari, porsche, Audi, F1 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/bos-ferrari-dukung-porsche-dan-audi-gabung-formula-1
838  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini