Berita F1: Sauber, Tim Pertama yang Luncurkan Mobil Musim Ini
Ligaolahraga - Berita F1: Sauber menjadi tim pertama yang meluncurkan mobil untuk kompetisi musim ini dengan standar peraturan 2017 secara online. Tim asal Swis ini meluncurkan mobil C36 sekaligus merayakan 25 tahun kiprah mereka di Formula One dengan menggunakan livery baru.
Dalam sepekan ini, seluruh tim akan meluncurkan mobil mereka sebelum melakukan uji coba pra-musim untuk pertama kalinya pada 27 Februari 2017.
Meskipun Williams telah memperlihatkan sekilas tentang tampilan mobil baru mereka, Sauber C36 memperlihatkan secara detail tentang perubahan regulasi tahun ini, yang dirancang untuk membuat mobil lebih cepat dan tampil lebih agresif.
Meski demikian, Sauber di bawah pemilik baru Longbow Finance menggunakan mesin Ferrari musim 2016. Sauber memilih untuk memfokuskan dana yang terbatas untuk membangun sasis yang digunakan pada mobil baru mereka.
"Bersama dengan Longbow Finance, kami harus membuka peluang besar untuk kembali kompetitif dan mengulang keberhasilan sebelumnya di Formula One," kata Monisha Kaltenborn, Bos tim Sauber.
"Kami telah mengambil langkah pertama untuk membangun landasan yang kokoh untuk masa depan. Kami jelas harus berkembang. Dengan Sauber C36-Ferrari, kami memiliki dasar yang kuat, serta sumber daya untuk terus mengembangkan Sauber C36-Ferrari sepanjang musim ini."
Menggunakan bodywork baru, C36 juga memiliki livery baru untuk 2017. Dua musim yang lalu, Sauber dikenal dengan warna biru dan kuning, sekarang diganti dengan biru, putih dan emas, membuat penampilannya jadi lebih bijaksana.
Pada line-up driver, Marcus Ericsson akan memasuki musim ketiganya bersama tim didampingi Pascal Wehrlein sebagai rekan setimnya yang baru.
Namun, Wehrlein tidak akan mengendarai mobilnya pada tes pertama. Ia tengah mengalami cedera punggung yang dideritanya selama musim dingin dan akan diwakili oleh test driver Ferrari, Antonio Giovinazzi.
Artikel Tag: Marcus Ericsson, Pascal Wehrlein, Monisha Kaltenborn, Sauber, f1
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/berita-f1-sauber-tim-pertama-yang-luncurkan-mobil-musim-ini
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini