Week 1 PMPL ID Spring Split 2022: Bonafide Esports Sang Penguasa!
Berita Esports: Pekan pertama PMPL ID Spring Split 2022 selesai dengan hari kelima pada Minggu (27/3). Setelah lima hari bersaing dan sempat lengser di hari keempat, Bonafide Esports tampil sebagai penguasa klasemen week 1.
Pertandingan day 5 week 1 dimulai di map Sanhok, Zone Esports adalah pemenangnya. Zone Esports menyelesaikan week 1 dengan finis di posisi kelima.
Kemudian map Erangel menjadi lokasi laga kedua. Melansir dari Satuina.com, kali ini ONIC Prodigy yang meraup winner winner chicken dinner (WWCD) dengan tambahan 16 eliminasi.
Pindah ke map Miramar untuk game ketiga, giliran Skylightz Gaming enggan kelewatan pesta WWCD. Mereka mengamankan WWCD dengan sembilan eliminasi.
Miramar kembali menjadi lokasi pertandingan untuk game keempat. Genesis Dogma GIDS mendapatkan WWCD dengan delapan eliminasi berkat tampil apik.
Sementara itu pekan pertama hari kelima PMPL ID Spring Split 2022 akhirnya ditutup di Erangel, di mana Bonafide Esports meraup WWCD dengan eliminasi cukup banyak yakni 15 eliminasi.
Tambahan satu WWCD dan 135 poin pun membuat Bonafide Esports keluar sebagai pemimpin klasemen week 1 PMPL ID Spring Split 2022, dengan 225 poin dan tiga WWCD. Adapun runner-up pekan pertama kompetisi ini ialah Alter Ego Limax.
Adanya sistem skor baru menyebabkan setiap tim memperoleh bonus poin mingguan sesuai dengan tingginya posisi akhir di klasemen mingguan. Bonafide Esports sebagai pemuncak klasemen mingguan mendapatkan bonus 20 poin, sementara lainnya menerima bonus poin yang kian berkurang satu poin hingga peringkat terakhir yaitu 20.
Para 20 tim kontestan kembali akan bertanding di pekan kedua yang digelar mulai Rabu (30/3). Seperti biasa, pertandingan akan berlangsung selama lima hari beruntun.
Artikel Tag: Bonafide Esports, Alter Ego Limax, PMPL ID Spring Split 2022
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/week-1-pmpl-id-spring-split-2022-bonafide-esports-sang-penguasa
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini