Tergeser oleh Jinggg, Shiba Resmi Hengkang Dari Paper Rex

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Kamis 06 Jan 2022, 06:30 WIB
Tergeser oleh Jinggg, Shiba Tinggalkan Paper Rex

Shiba via RevivaL TV

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Pemain asal Singapura, Shiba, memutuskan untuk pergi dari divisi VALORANT tim Paper Rex (PRX) setelah cukup lama menjadi stand-in sejak kedatangan Jinggg.

Shiba memperkuat runner-up VALORANT SEA Challenger Playoff Stage tersebut dari bulan Mei 2020 hingga September 2020, dan setelah itu bermain sebagai stand-in sampai tanggal 3 Januari 2021.

Pemain profesional dengan nama asli Zhan Teng Toh itu pernah membawa PRX lolos ke turnamen VALORANT Champions Tour (VCT) Masters Berlin, berkat finis di posisi kedua VCT 2021: Southeast Asia Stage 3 Challengers Playoffs usai dikalahkan oleh tim Filipina Bren Esports.

Sayangnya Shiba kehilangan tempatnya ketika PRX menambahkan Jinggg ke dalam roster, karena bermain di role serupa yaitu duelist.

Meski masih terbilang baru di Paper Rex, Jinggg yang juga berasal dari Singapura, merupakan salah satu faktor sehingga tim ini kian menakutkan.

Pada debut pertamanya di turnamen KJC eSports VALORANT Invitational, pemilik nama asli Wang Jing Jie itu sukses membawa PRX menjadi juara, dan secara performa ia tampil sangat mengesankan pada setiap pertandingan.

Akhirnya Shiba pun harus rela tergeser menjadi pemain stan-ind di Paper Rex, dan ia digantikan oleh Jinggg dari KJC eSports VALORANT Invitational sampai pada turnamen The Esports Club Showdown.

Mengutip RevivaL TV, saat ini belum diketahui mantan pemain CS:GO tersebut akan bergabung ke tim mana dan apakah dia masih tetap berkiprah sebagai pemain profesional VALORANT atau tidak.

Untuk diketahui, PRX adalah salah satu tim asal Singapura dengan roster campuran, yaitu satu pemain Malaysia, dua pemain Indonesia, dan dua pemain Singapura. Banyak penggemar dari Indonesia mendukung tim ini, karena diperkuat dua pemain Indonesia, yaitu f0rsakeN dan mindfreak, yang berstatus pemain inti.

Artikel Tag: Shiba, Paper Rex, Jinggg, VALORANT

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/tergeser-oleh-jinggg-shiba-resmi-hengkang-dari-paper-rex
5056  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini