TenZ Ikon Sentinels Dipastikan Tetap Bertahan untuk Musim VCT 2023
Berita Esports: Sentinels (SEN) resmi mengumumkan bahwa pemain emasnya yaitu TenZ tetap bertahan untuk memperkuat divisi VALORANT mereka di musim VALORANT Champions Tour (VCT) 2023. Organisasi mengumumkan kabar ini pada Rabu (12/10).
Menyusul adanya pengumuman tersebut, SEN pun telah melengkapi susunan pasukan tempurnya dan siap untuk berlaga di VCT 2023.
Pemain bintang itu kini dipastikan akan bermain bersama rekrutan anyar Sentinels, Zekken dan Pancada, pada VCT Liga Amerika. Sebelumnya, sang bintang sempat diisukan akan hengkang dari organisasi imbas kontraknya yang habis seperti rekannya, ShahZam.
Meski Zekken memiliki role yang sama dengannya, TenZ sebagai salah satu pemain dengan aim serta playstyle sensasionalnya tampak masih akan mengemban peran duelist di Sentinels.
Terbuka juga kemungkinan bagi pemain berusia 21 tahun itu memainkan agen lain macam Chamber sebagai duelist kedua guna menunjang permainan agresif Zekken. Mengutip Esports ID, hal tersebut telah diperlihatkan dalam video pengumuman kepastian bertahannya.
TenZ memang bukanlah pemain dengan statistik terbaik di 2022 akibat mengalami kegagalan secara beruntun di Challengers. Tapi, potensinya dalam kancah kompetitif sudah mendapat banyak pengakuan.
Dengan memiliki roster solid yang berisikan nama-nama besar berdasarkan rekam jejak di tahun 2022, Sentinels sepertinya sangat berhasrat mengembalikan kejayaannya pada 2021. Tahun lalu bersama TenZ, SEN sukses memenangkan tur internasional.
The face of VALORANT
— Sentinels (@Sentinels) October 12, 2022
A system built around him@TenZOfficial is here to stay pic.twitter.com/6PybnEQmbm
Artikel Tag: TenZ, Zekken, Sentinels, VALORANT Champions Tour 2023
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/tenz-ikon-sentinels-dipastikan-tetap-bertahan-untuk-musim-vct-2023
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini