Soal Tim Filipina di MSC 2022, Fiel Pilih Jumpa RSG PH atau Smart Omega?

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Sabtu 14 Mei 2022, 16:30 WIB
Soal Tim Filipina di MSC 2022, Fiel Pilih Jumpa RSG PH atau Smart Omega?

Fiel Pelatih RRQ Hoshi via HiTekno

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Pelatih RRQ Hoshi yaitu Fiel, ditanya dalam wawancara dengan RevivaL TV mengenai tim asal Filipina yang ingin dihadapi di MSC 2022 antara RSG PH atau Smart Omega.

Filipina menjadi salah satu negara peserta MSC 2022 yang menarik perhatian, karena sudah terkenal sebagai salah satu kekuatan di skena esports Mobile Legends. RRQ pun tampaknya tertarik untuk berjumpa dengan salah satu tim negara tersebut.

Pada saat wawancara bersama RevivaL TV, Fiel mengakui cukup tertarik untuk bertanding melawan Filipina, karena kerap menghadirkan sesuatu yang tidak terduga. Demikian pula sebaliknya, para punggawa RRQ Hoshi sering mengejutkan setiap lawannya. Alhasil, duel mereka nantinya akan berlangsung sangat seru.

"Untuk melawan Filipina, kami selalu tertarik ya, karena mereka punya sesuatu juga yang kita kadang nggak expect, dan begitu juga sebaliknya," kata pelatih yang mulai menukangi RRQ pada MPL ID Season 9 itu kepada RevivaL TV.

Di MSC 2022, Filipina akan diwakilkan oleh dua tim yang menjadi top 2 MPL PH Season 9 yaitu RSG PH dan Smart Omega. Di antara kedua tim ini, Fiel tertarik menghadapi RSG PH.

Hal tersebut lantaran sang kampiun MPL PH Season 9 sudah sering menjadi rekan scrim RRQ Hoshi dan diakui cukup kuat. Smart Omega juga lumayan mencuri perhatian, pasca salah satu pemainnya, Z4pnu, melontarkan psywar terhadap tim Indonesia.

Fiel menyatakan sangat tertarik berduel kontra Smart Omega, apabila mereka memainkan Z4pnu.

"Kalau RSG PH dan Omega, kami lebih tertarik untuk bertemu RSG PH, selain mereka kuat, mereka juga salah satu partner scrim kami. Mengenai Z4pnu yang melakukan psywar, kami mungkin tertarik juga melawan Omega, kalau Z4pnu nya main." Jawab mantan analis RRQ tersebut.

Artikel Tag: Fiel, RRQ Hoshi, RSG PH, Smart Omega, MSC 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/soal-tim-filipina-di-msc-2022-fiel-pilih-jumpa-rsg-ph-atau-smart-omega
1101  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini