Save- Mengaku Virtus.pro Belum Layak Disebut Tim Tier 1

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Sabtu 02 Jan 2021, 15:30 WIB
Save- Mengaku Virtus.pro Belum Layak Disebut Tim Tier 1

Save- via One Esports

Ligaolahraga.com -

Berita Esports : Vitalie "Save-" Melnic mengakui bahwa Virtus.pro (VP) belum layak disebut sebagai tim tier (tingkat) satu, hanya karena kesuksesan di musim online. Hal itu ia utarakan dalam wawancara resmi yang dirilis di channel YouTube VP.

Walau tampil dominan untuk mengakhiri tahun 2020 dengan beberapa raihan positif di turnamen online. Kapten tim Virtus.pro itu menyebut masih banyak hal yang harus diperbaiki tim, apalagi skuad mereka juga terdiri dari roster minim pengalaman dalam berkompetisi pada kejuaraan LAN.

"Kami semua bergerak menuju tujuan yang sama: menjadi tim tier satu. Untuk menjadi pemain tier satu, Anda membutuhkan banyak pengalaman LAN, dalam berbagai situasi permainan, Anda perlu memainkan banyak turnamen," ujar Vitalie dilansir One Esports.

"Secara keseluruhan, saya pikir kami masih perlu berkembang. Ada anak tangga kecil yang harus kita daki, semuanya harus dilewati agar bisa menjadi pemain tier satu," lanjut dia.

Masih dalam wawancara itu, Vitalie juga mengungkapkan beberapa fakta yang belum banyak diketahui mengenai penerapan aturan di tim, dan akan denda untuk pemain yang melanggar aturan tersebut.

Misalnya, Save- menjelaskan setiap orang akan mendapat denda jika mereka tidak memainkan minimal satu kali pub-game jelang pertandingan resmi atau sesi scrim. Menurutnya, semua pemain wajib melakukan pemanasan. Ia juga menekankan penting untuk mereka melakukan pertandingan latihan dengan tim profesional lainnya.

Sedangkan mengenai berapa jumlah pub-game yang harus tim VP mainkan setiap hari, Save- menyebut saat bootcamp pertama skuad memiliki minimal delapan game wajib, tapi kemudian seluruh tim memutuskan menurunkannya menjadi enam game saja.

Denda juga diterapkan dalam bootcamp Virtus.pro untuk pemain yang bersuara keras setelah jam 4 pagi. Sang kapten mengatakan, aturan ini dibuat khusus untuknya dan Egor "epileptick1d" Grigorenko, yang sering begadang hingga larut malam.

Save- juga menjelaskan, seluruh uang dari denda tersebut akan dikumpulkan untuk disumbangkan ke tempat penampungan atau badan amal.

Artikel Tag: Save-, Virtus.pro, Egor, Esports

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/save-mengaku-virtuspro-belum-layak-disebut-tim-tier-1
996  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini