Penyesalan MobaZane Saat Turnamen M3 World Championship

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Rabu 03 Agu 2022, 00:30 WIB
Penyesalan MobaZane Saat Turnamen M3 World Championship

MobaZane via Moonton

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Tim asal Amerika BloodThirstyKings (BTK) di ajang M3 World Championship menorehkan salah satu kisah underdog terbaik dalam kancah kompetitif Mobile Legends. MobaZane dkk mampu finis peringkat ketiga pada kejuaraan dunia tersebut meski tanpa pelatih, analis, hingga manajer.

Namun terlepas dari hasil BTK yang sensasional, ada hal yang disesali oleh kapten sekaligus jungler tim itu MobaZane selama perjuangan di M3. Melalui live stream pribadinya, sang pemain menyesali perubahan cara bermainnya di pertengahan kompetisi.

Jungler asal Amerika Serikat tersebut mencoba meniru gameplay Wise pada M3 World Championship, tetapi gameplay itu tidak cocok dengan hero pool dan strategi BloodThirstyKings. Sang kapten pun menilai ini sebagai salah satu biang kekalahan BTK.

"Aku bermain dengan sangat baik di scrim. Itulah kenapa hero saya adalah target ban pada turnamen tersebut. Namun pada panggung turnamen, entah mengapa saya tidak cukup baik secara mental. Saya merasa kurang egois," ungkap MobaZane dikutip dari RevivaL TV.

"Semua strategi BTK saat itu berfokus untuk membuat saya kaya dan saya akan membantai semua orang. Namun entah kenapa pada pertengahan turnamen, saya mulai bermain dengan orientasi pada tim. Itu merupakan cara jungler bermain saat ini."

"Saya menyadari pada saat itu bahwa gameplay jungler mulai beralih menjadi seperti support. Saya melihatnya dari Wise. Namun hero-hero saya pada saat itu tidak cocok dengan gameplay tersebut. Jadi saya percaya bahwa saya mencoba melakukan itu, namun dengan hero pool yang salah," tambahnya.

Melansir dari RevivaL TV, gameplay jungler saat ini memang tampaknya mulai berganti fungsi menjadi seperti support dalam tim. Salah satu pelopornya adalah Wise lewat mempopulerkan tank jungler di M3.

Artikel Tag: MobaZane, BloodThirstyKings, M3 World Championship, Wise

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/penyesalan-mobazane-saat-turnamen-m3-world-championship
1114  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini