Midlaner Asal Indonesia MamangDaya Didepak Tim Dota 2 OB.Neon

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Selasa 22 Feb 2022, 20:30 WIB
Midlaner Asal Indonesia MamangDaya Didepak Tim Dota 2 OB.Neon

MamangDaya via GGWP.ID

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Tim Dota 2 asal Filipina OB.Neon resmi melepas pemain role midlaner asal Indonesia yaitu Tri Daya "MamangDaya" Pamungkas. Organisasi mengumumkan kabar ini pada Minggu (20/2) dalam pengumuman terkait rencana terhadap skuatnya di Tour 2 DPC SEA 2021-22.

Kabar tersebut ternyata tidak mengejutkan sebab menjadi buah bibir di kalangan penggemar Dota 2 tanah air selama dua pekan terakhir. Pasalnya para penggemar dan ironisnya MamangDaya, cukup yakin Neon akan kembali mengandalkan komposisi lima pemain Filipina.

Indikasi itu terlihat usai OB.Neon mempromosikan Jing menjadi support permanen, serta memermanenkan pemain pendatang baru yaitu avataRmod3, yang sekitar sebulan terakhir menjadi stand-in menggantikan MamangDaya yang diistirahatkan.

Mengutip GGWP.ID, langkah Neon mendepak midlaner bernama asli Tri Daya Pamungkas itu mendapat kecaman di media sosial dari para penggemar terutama penggemar asal Indonesia. Saking kesalnya dengan perlakuan manajemen, banyak dari mereka menyumpahkan Neon terdegradasi ke Divisi 2 di Tour 2 DPC 2021-2022.

Beberapa penggemar pun heran dengan tolak ukur OB.Neon menilai kemampuan avataRmod3 dari turnamen level bawah yang baru mereka ikuti, meski performa sang midlaner anyar selama menjadi stand-in mampu membuat pihak manajemen terkesan khususnya kala menjadi runner-up Leyu Year Holy War.

Akan tetapi, avataRmod3 sejatinya belum teruji di level DPC dan masih cukup kesulitan menghadapi sederet tim non-DPC di turnamen yang diikuti oleh tim asuhan ChuaN tersebut.

Itu kontras dengan MamangDaya yang menurut para penggemar sudah cukup terbukti memiliki kapabilitas bermain di DPC dan turnamen non-DPC tier 1, yaitu saat membawa OB.Neon meraih gelar juata di Huya Winter Invitational.

Artikel Tag: MamangDaya, OB.Neon, avatarmod3, Tour 2 DPC SEA 2021-2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/midlaner-asal-indonesia-mamangdaya-didepak-tim-dota-2-obneon
1900  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini