Mega Bintang Acend cNed Dikaitkan Bergabung ke NaVi untuk VCT 2023
Berita Esports: Divisi VALORANT dari Natus Vincere (NaVi) sedang dalam pembicaraan untuk mengontrak mega bintang Acend, Mehmet "cNed" Yağiz İpek, demikian beberapa sumber mengatakan kepada Dot Esports.
CNed, yang sebelumnya dijuluki sebagai salah satu pemain terbaik di dunia, mengangkat trofi di VALORANT Champions 2021 yang berlangsung pada Desember 2021. Acend memenangkan turnamen tersebut dengan kemenangan atas Gambit Esports di grand final.
Meski kesepakatan belum selesai, baik sang kampiun VALORANT Champions 2021 dan NaVi optimis transfer tersebut dapat difasilitasi secepatnya.
Terealisasinya transfer cNed akan membuat Natus Vincere melengkapi starting line-up mereka untuk musim VCT 2023. Organisasi akan mengakuisisi roster juara Masters dari FunPlus Phoenix (FPX), kecuali pemain bintangnya yaitu Ardis "Ardiis" Svarenieks.
Seperti yang pertama kali dilaporkan oleh Dot Esports, Ardiis mengingkan untuk pindah ke tempat lain, dengan organisasi Amerika Utara NRG siap mengontrak sang pemain. Ardiis akan mengisi satu slot legiun asing di NRG, sehingga dirinya siap untuk bersaing di liga internasional Amerika.
Dalam beberapa bulan terakhir, tim Eropa FPX meningkat pesat dan puncaknya adalah berhasil menjadi juara di VCT Masters Copenhagen, yang berlangsung pada Juli 2022. Pada partai puncak yang mendebarkan, sang Phoenix dari Eropa Timur mengalahkan Paper Rex 3-2.
Sayangnya FPX dan juga Acend gagal mengamankan kemitraan dengan developer dan penyelenggara turnamen Riot Games untuk liga internasional EMEA, yang akan dimulai Februari 2023. Di sisi lain, NaVi adalah salah dari sedikit yang mengamankan kemitraan untuk mewakili wilayah CIS.
Artikel Tag: CNed, Acend, Natus Vincere VALORANT
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/mega-bintang-acend-cned-dikaitkan-bergabung-ke-navi-untuk-vct-2023
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini