Luminaire Komentari Comeback Lemon Bersama RRQ Hoshi di MPL Season 7

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Selasa 18 Mei 2021, 00:00 WIB
Luminaire Komentari Comeback Lemon Bersama RRQ Hoshi di MPL Season 7

Lemon RRQ Hoshi via ig rrq Lemon

Ligaolahraga.com -

Berita Esports : Salah satu fenomena yang menjadi sorotan di MPL ID Season 7 beberapa waktu lalu adalah kembali bermainnya Lemon bersama RRQ Hoshi, saat Sang Raja tampil di babak playoff.

Dilansir Daily Spin ID, pemain bernama lengkap Muhammad Ikhsan itu tidak main selama musim reguler MPL ID Season 7 sehingga partai pertama playoff menjadi ajang comebacknya bersama RRQ Hoshi. Sayang, ini bukan menjadi comeback yang berkesan untuknya, karena RRQ tersingkir usai dikalahkan Genflix Aerowolf.

Kembalinya Lemon bersama RRQ juga tak luput dari perhatian pemain EVOS Legends, Luminaire. Dalam "Empetalk" milik Jonathan Liandi, sosok berusia 20 tahun tersebut berkomentar soal performa sang pemain dari tim rivalnya itu, khususnya menyoroti kekompakan dengan anggota lainnya.

"Nggak sih kalau segi playoff justru gua Gold Laner, Lemon, karena jujur gameplay RRQ tuh berubah semenjak dia masuk, empat rekannya nggak bisa ngimbangin, itu dia udah main Lapu-Lapu build udah bener-bener berubah jadi Tank, yang outplay bukan ngasal-ngasal," ucap Luminaire, dikutip dari Daily Spin ID.

"Skill semua ke dia, digas balik, cuman sayangnya timnya nggag ngegas balik. Cuman balik lagi ini game 5 lawan 5, kalau emang nggak cocok sama timnya, percuma Lemon se-wah apapun, kalau nggak cocok sama timnya buat apaan," tambahnya.

Munculnya pemain asal Banda Aceh tersebut di playoff MPL ID Season 7 membuat RRQ Hoshi memilih menggeser Skylar. Melihat situasi ini, Luminaire pun mengaku tidak menyukainya, karena ia menilai Skylar pantas bermain sebab sudah lebih lama dengan tim.

"Yang gue kaget kenapa Lemon tiba-tiba main di playoff, gue nggak expect. Itu RRQ kayanya ngalamin sial yang sama kaya gua, kaya nggak ngehargain Skylar, gua liat kayanya dari skuad RRQ yang main paling banyak itu dia, cuman kita nggak tahu dapurnya mereka," ungkapnya.

Bukan tanpa alasan Luminaire membela Skylar, pasalnya ia juga mengatakan pernah ada di posisinya, bermain di kualifikasi dan berhasil membantu timnya lolos ke playoff, tapi di playoff justru dipinggirkan.

"Gimana rasanya lu jadi Skylar, gue pernah ngerasain kaya gitu (lolosin buat playoff, terus playoff nggak dimainin). Tapi kalau boleh jujur gue ngelihat RRQ kaya nggak berhati sih jujur, mau lu bilang Lemon dewa (hebat) atau gimana-gimana, tapi mereka (dengan Skylar) udah latihan delapan minggu." Pungkas Luminaire.

Artikel Tag: Lemon RRQ Hoshi, Luminaire EVOS, MPL ID Season 7

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/luminaire-komentari-comeback-lemon-bersama-rrq-hoshi-di-mpl-season-7
2794  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini