Kualifikasi Playoff PMNC 2021 : Alter Ego Terpuruk, EVOS Reborn di Top 5

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Jumat 02 Jul 2021, 17:30 WIB
Kualifikasi Playoff PMNC 2021 : Alter Ego Terpuruk, EVOS Reborn di Top 5

PMNC 2021 via PUBG Mobile Esports ID

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Hari pertama babak kualifikasi playoff PMNC 2021 berlangsung pada hari Kamis (1/7) di mana pada Grup A, Alter Ego (AE) terpuruk di papan tengah, sedangkan EVOS Reborn bertengger di lima besar.

Dilansir RevivaL TV, selain EVOS dan AE, terdapat total 16 tim yang bertarung di Grup A ini, termasuk turut berpartisipasinya wakil di Papua, Kalimantan Barat, serta Kalimantan Tengah.

Detail Pertandingan Hari Pertama

Ronde pertama hari pertama babak kualifikasi playoff PMNC 2021 dibuka dengan kemenangan Zone Esports yang sukses mengamankan Winner Winner Chicken Dinner (WWCD) total 29 poin.

Kejutan lalu tersaji di ronde kedua, usai WAF X mendapatkan WWCD total 23 poin, sedangkan NFT Esports juga mampu menumbangkan tim populer EVOS Reborn.

Pindah ke game ketiga permainan sensasional ditunjukkan Zone Esports yang kembali merebut WWCD total 29 poin.

Tim Papua juga tidak mau kalah dengan peserta lainnya, dengan memperlihatkan kualitasnya di ronde keempat setelah meraih WWCD dengan total 27 poin.

Lalu di ronde kelima NFT Esports berhasil memecahkan kebuntuan WWCD, dengan meraihnya di ronde ini lewat torehan 26 poin yang mereka kumpulkan.

Ronde keenam pun menjadi pertandingan penutup hari pertama, yang dimenangkan oleh Myron Esports dengan WWCD total 28 poin.

Pada penghujung hari pertama kualifikasi playoff PMNC 2021, puncak klasemen diamankan oleh Zone Esports, mengikuti di peringkat kedua NFT Esports, dan DG Slayer di tempat ketiga.

Sementara itu, dua tim yang paling disorot pada turnamen ini, EVOS Reborn dan Alter Ego masih belum menunjukkan taringnya. EVOS saat ini bertengger di peringkat kelima, dan AE yang tampil dengan roster barunya, Limax, bahkan tercecer di peringkat 11.

Selanjutnya 16 tim tersebut akan kembali bersaing pada hari kedua yang berlangsung hari ini, Jumat (2/7), untuk memperebutkan tujuh posisi teratas demi lolos ke babak grand final.

Artikel Tag: PMNC 2021, EVOS Reborn, Alter Ego PUBG Mobile

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/kualifikasi-playoff-pmnc-2021-alter-ego-terpuruk-evos-reborn-di-top-5
2062  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini