Juara CDL Musim Pertama Dallas Empire Dapat Hadiah Trofi In-game Unik
Berita Esports : Dallas Empire mendapatkan hadiah unik sebagai bentuk penghargaan atas keberhasilan juara musim pertama Call of Duty League (CDL), di mana wajah para pemain mereka akan terpampang di stadion dalam game (in-game) Call of Duty: Warzone.
Kemarin, Minggu (9/5), Actvision mengungkapkan trofi CDL berukuran raksasa yang dibawa oleh kelima anggota Dallas Empire yang menjadi juara CDL musim 2020, akan ditampilkan di pintu depan Verdansk Stadium di game Warzone.
Dilansir The Verge, cara menganugerahi juara kompetisi yang dilakukan Call of Duty League, adalah crossover unik serta contoh bagaimana developer dan publisher game dapat mempromosikan esports melalui game populer.
Sebelumnya, terdapat game seperti League of Legends dan Overwatch, yang merayakan tim atau pemain juara kompetisi dengan cara merilis skin khusus.
Namun langkah CDL ini lebih mirip dengan olahraga tradisional, yang kerap menyertakan banner juara di stadion. Memilih Warzone sebagai lokasi hadiah in-game juga dapat dimengerti, mengingat spin-off battle royale Call of Duty tersebut sangat populer usai saat ini memiliki 100 juta pemain.
Ini juga bukan pertama kalinya Call of Duty League memberikan hadiah mengejutkan untuk juara liga. Selain trofi cincin, dan hadiah uang sebesar $ 4,6 juta, Dallas Empire juga menerima piagam kejuaraan aneh, gagasan dari desainer Sheron Barber, yang pernah bekerja sama dengan tokoh populer seperti Post Malone hingga Russell Westbrook.
Sementara para penggemar mulai bisa melihat hadiah in-game juara Empire di Verdansk Stadium, mulai 10 Mei 2021.
Artikel Tag: Call of Duty League, Dallas Empire, Activision
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/juara-cdl-musim-pertama-dallas-empire-dapat-hadiah-trofi-in-game-unik
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini