Hasil Laga Lower Bracket M4 Selasa (10/1): Wakil Malaysia Habis!

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Rabu 11 Jan 2023, 02:30 WIB
Hasil Laga Lower Bracket M4 Selasa (10/1): Wakil Malaysia Habis!

Todak Salah Satu Wakil Malaysia di M4 via todakmlbb

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Pil pahit mesti para penggemar Mobile Legends Malaysia rasakan sebab semua tim perwakilannya di M4 World Championship kini telah habis. Semua tim asal Negeri Jiran tersingkir dalam lanjutan partai lower bracket fase gugur, hari Selasa (10/1).

Team HAQ dan Todak selaku masing-masing juara dan runner-up MPL MY Season 10 (liga Mobile Legends Malaysia), bernasib sama; pulang lebih cepat hari itu. Keduanya harus legowo cuma menjadi penonton di sisa kompetisi.

Di ronde kedua lower bracket, Team HAQ dikalahkan oleh Incendio Supremacy wakil Turki yang tampil menawan dalam M4. Pasukan Pabz sempat memimipin 1-0, sebelum terkena comeback dari Incendio dan kalah via skor akhir 2-1.

Sedangkan Todak di ronde yang sama secara mengejutkan tumbang dari The Valley dengan skor telak 2-0. Ciku dan kolega pun menyusul Team HAQ untuk pulang ke Malaysia.

Adapun di pertandingan lainnya Falcon Esports bermain superior saat berjumpa S11 Gaming. Falcon juga mencatatkan kemenangan sapuan 2-0 atas sang wakil Argentina.

Pada partai penutup, pertandingan seru tersaji antara RRQ Akira wakil Brasil dan Occupy Thrones dari Timur Tengah. Duel berakhir dengan anak-anak negeri samba menang lewat skor 2-0.

Melansir dari Suara.com, inilah hasil lengkap pertandingan lower bracket M4 World Championship pada Selasa (10/1):

Falcon Esports vs S11 Gaming (2-0)

Team HAQ vs Incendio Supremacy (1-2)

Todak vs The Valley (0-2)

RRQ Akira vs Occupy Thrones (2-0)

Dari hasil laga tersebut, perjuangan empat tim pemenang di M4 masih akan berlanjut. Falcon akan bersua Incendio besok Rabu (11/1), selagi The Valley bakal melakoni duel melawan RRQ Akira hari Jumat (13/1).

Artikel Tag: M4 World Championship, Todak, Team Haq

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/hasil-laga-lower-bracket-m4-selasa-101-wakil-malaysia-habis
642  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini