Grand Final WSL Season 3: Belletron Era Juara usai Lumat RRQ Mika 4-1

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Senin 09 Agu 2021, 03:30 WIB
Grand Final WSL Season 3: Belletron Era Juara usai Lumat RRQ Mika 4-1

Belletron Era Juara WSL Season 3 via ONE Esports

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Turnamen WSL akhirnya mendapat juara baru. Setelah selama dua musim jadi milik EVOS Lynx, di edisi WSL Season 3 trofi jatuh ke sang rival abadi, Belletron Era, berkat kemenangan 4-1 atas RRQ Mika di grand final, hari Minggu (8/8) malam WIB.

Tampil spektakuler dan dominan tatkala menyingkirkan EVOS Lynx di lower bracket final, di partai puncak dengan sistem BO7 (best-of-seven) itu permainan Mika tersebut mampu diredam oleh Belletron.

Itu tidak terlepas perbedaan kualitas dari kedua grand finalis, di mana Vivian dan kolega sangat meng-outplayed RRQ Mika nyaris di semua game yang berlangsung, memiliki keunggulan dalam segi mekanik dan makro tinggi. Tak ayal, Mika jadi kepayahan.

Dilansir ONE Esports, cuma di game keempat tim asuhan Rave itu bisa meraih poin, namun Belletron Era langsung mengakhiri perlawanan mereka pada game kelima.

Belletron benar-benar bermain sangat dominan. Pemain jungler mereka, Vival begitu agresif serta kerap kali membuat aksi akrobatik saat membunuh musuh.

Tak mau kalah, adik kakak, Chel dan Cinny juga tampil mengesankan untuk menunjukkan bahwa mereka berdualah pemain terbaik di role-nya masing-masing.

Terakhir giliran dua punggawa senior, Vivian dan Valanyr memimpin Belletron Era dengan sangat baik. Vivian selalu membuat inisiasi yang on-point, sedangkan Valanyr selalu menang by one di EXP Lane, sehingga trofi berhasil diamankan Belletron lewat kemenangan 4-1.

Keluar sebagai juara menyempurnakan performa armada Razeboy tersebut di WSL Season 3 yang sudah tampil superior sejak di reguler season, di mana mereka amat konsisten, terlihat beberapa level di atas lawan-lawannya.

Belletron melaju mulus di reguler season dengan tidak terkalahkan, di mana hanya EVOS Lynx dan RRQ Mika yang sanggup mencuri poin yaitu satu poin dari hasil imbang 1-1. Sementara pada pertemuan pertama menghadapi mereka, Valanyr dkk menang 2-0.

Dengan juara WSL Season 3, Belletron Era juga berhasil menyapu bersih trofi di empat turnamen Mobile Legends ladies terakhir, setelah sebelumnya lebih dahulu membawa pulang piala Dignity of Srikandi Season 3, Dignity of Srikandi edisi Kartini, dan UniPin Ladies Series.

Artikel Tag: WSL Season 3, Belletron Era, RRQ Mika, EVOS LYNX

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/grand-final-wsl-season-3-belletron-era-juara-usai-lumat-rrq-mika-4-1
1579  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini