El Clasico Jilid 1, EVOS Legends Sikat RRQ Sena di Piala Presiden 2022

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Rabu 26 Okt 2022, 20:30 WIB
El Clasico Jilid 1, EVOS Legends Sikat RRQ Sena di Piala Presiden Esports 2022

DreamS (EVOS) via Instagram/Esports ID

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: EVOS Legends memulai kiprahnya di babak main event Piala Presiden Esports 2022 dengan manis. Di hari pertama Grup A fase grup nomor game MLBB pada Rabu (26/10), mereka mengalahkan RRQ Sena dengan skor 2-0.

Dengan hasil tersebut, mengutip Esports ID berarti EVOS sukses memenangkan duel el clasico MLBB jilid pertama melawan sang rival terbesar. Kemenangan dalam seri best-of-two (BO2) ini juga memberikan Macan Putih dua poin, sedangkan RRQ tidak mendapat poin.

Di fase grup Piala Presiden Esports 2022 MLBB, tim yang memenangkan pertandingan berhak memperoleh dua poin, imbang berbuah satu poin, dan nol alias tida mendapat poin jika kalah.

EVOS Legends terlihat cukup dominan atas RRQ Sena sejak peta pertama. Branz goldlaner EVOS tampil apik menggunakan hero Claude, mencatatkan total 6 kill tanpa terbunuh. Bahkan Ferxiic di sini cukup segar dengan permainan agresif Leomord Jungler-nya, demi memberikan damage sekaligus durabilitas tambahan agar Branz tetap bertahan.

Ferxiic dkk juga mempertahankan dominasinya di peta kedua. Mengandalkan meta dua tank mereka yaitu Grock dan Atlas, EVOS kembali bermain bersih untuk sukses menyudahi perlawanan Sang Raja.

Sementara EVOS Legends telah meraih kemenangan perdananya, RRQ masih belum mampu mengalahkan sang Macan Putih. Puasa kemenangan RRQ berlangsung sejak grand final open qualifier melawan EVOS Icon, kalah via skor 2-1.

Bahkan mundur jauh lagi, RRQ Sena juga gagal menumbangkan EVOS di pentas MDL ID Season 6 hingga saat ini.

Artikel Tag: EVOS Legends, Rrq Sena, Piala Presiden Esports 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/el-clasico-jilid-1-evos-legends-sikat-rrq-sena-di-piala-presiden-2022
1126  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini