Diisukan Pindah ke Pro Scene MLBB Indonesia, Dlarskie Angkat Bicara

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Kamis 23 Jun 2022, 01:00 WIB
Diisukan Pindah ke Pro Scene Mobile MLBB Indonesia, Dlarskie Angkat Bicara

Dlarskie (kanan) pamer tukar jersey dengan Butss kapten ONIC ID via Instagram/dlarrrrr

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Goldlaner ONIC PH yaitu Dlarskie dirumorkan bakal menjajal pro scene Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) Indonesia. Angkat bicara perihal hal itu, ia mengakui beberapa tim MLBB di Tanah Air sudah mengutarakan keinginan untuk menggunakan jasanya.

Sebelumnya, gold laner berusia 22 tahun itu memang sempat menyatakan keinginan untuk pindah pasca gagal mengantarkan ONIC PH ke grand final MPL PH Season 9. Melansir dari Suara.com, salah satu rumor menyebut ONIC ID sempat mengincar tanda tangannya dan Kairi.

Keinginan Dlarskie ini sejalan dengan sederet rumor yang beredar bahwa tim-tim Indonesia berminat untuk menggunakan jasa para pemain Filipina. EVOS Legends menjadi salah satu tim Indonesia yang memiliki rencana untuk mendatangkan pemain Filipina ke pro scene Indonesia. Hal tersebut diumumkan beberapa waktu yang lalu oleh Zeys pelatih EVOS Legends.

Dalam live streaming di Facebook miliknya, Dlarskie mengonfirmasi isu akan hijrah ke pro scene MLBB Indonesia. Diakui olehnya, ada tawaran untuk bergabung ke sejumlah tim MLBB di Indonesia, namun saat ini dirinya belum memutuskan apakah akan menerima tawaran tersebut atau tidak.

"Memang benar bahwa ada tim Indonesia yang menginginkan saya, hanya saja saya belum memutuskan akan menerima tawaran tersebut atau tidak," aku pemilik nama asli Gerald Trinchera tersebut dikutip dari Suara.com.

Hingga tulisan ini dibuat, masih belum ada konfirmasi apa pun terkait tim Indonesia mana yang mungkin akan menjadi tujuan Dlarskie apabila ingin merasakan atmosfer berkompetisi di pro scene Mobile Legends: Bang Bang Indonesia.

Artikel Tag: ONIC PH, Dlarskie, EVOS Legends, Mobile Legends Bang Bang

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/diisukan-pindah-ke-pro-scene-mlbb-indonesia-dlarskie-angkat-bicara
2002  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini