AS Monaco Gambit Umumkan Secara Resmi Pembubaran Roster Dota 2

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Selasa 03 Mei 2022, 19:00 WIB
AS Monaco Gambit Bubarkan Roster Dota 2

AS Monaco Gambit via AS Monaco dan Gambit Esports

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: AS Monaco Gambit mengumumkan telah berpisah dengan skuat Dota 2 mereka yang terdiri dari alberkaaa, Lorenof, meLes, Immersion, dan HappyDyurara, pada Selasa (3/5) pagi WIB.

Hal tersebut terjadi saat wilayah Dota 2 Eropa Timur sedang dipenuhi dengan ketikadpastian selama beberapa bulan terakhir. Pasalnya akibat invasi Rusia ke Ukraina, Dota Pro Circuit (DPC) di wilayah itu ditunda tanpa batas waktu. Meski babak playoff divisi satu dapat berlangsung, nasib divisi dua masih abu-abu.

Melansir dari Dot Esports, tim yang mendukung secara finansial selama masa yang tidak pasti bisa jadi sulit bagi organisasi kecil. Gambit, bagaimanapun sepertinya ingin berhemat, dengan organisasi melepas beberapa regu sepanjang April 2022. Skuat CS:GO tim bergabung dengan Cloud9, sementara pemain Fortnite-nya menjadi free agent.

Tidak jelas apakah mantan roster Gambit bakal tetap bersama. Apabila divisi kedua dilanjutkan, mereka akan mendapat tempat dan kesempatan untuk promosi ke divisi satu. Tim tentu harus dapat membuat rencana yang jelas saat Valve merilis lebih banyak informasi mengenai DPC Eropa Timur.

Sampai pemberitahuan lebih lanjut, Gambit akan melanjutkan perjalannya di DPC dengan satu roster tersisa yang beranggotakan Smiling Knight, mellojul, AfterLife, sayuw, serta Pantomem.

Sementara para pemain divisi dua di kawasan Eropa Timur masih harus menunggu kabar selanjutnya dari Valve, kompetisi Major Dota 2 mendatang di Stockholm segera dimulai. ESL One Stockholm Major 2022 di Swedia, bergulir mulai 12 Mei 2022.

Artikel Tag: AS Monaco Gambit, Gambit, Dota 2

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/as-monaco-gambit-umumkan-secara-resmi-pembubaran-roster-dota-2
1207  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini