ApEX Akan Kembali Jadi IGL Team Vitality di IEM Katowice
Berita Esports : Dan "apEX" Madesclaire resmi dipastikan kembali memperkuat Team Vitality pada ajang IEM Katowice, dan akan menjalankan peran lamanya sebagai IGL (in-game leader), yaitu pemimpin dalam game.
Kabar tersebut diumumkan hari Kamis (18/2) oleh Vitality, yang mengungkapkan bahwa pemain berkewarganegaraan Prancis itu dipanggil kembali ke tim lebih awal dari masa istirahatnya.
Sebelumnya, pada awal bulan ini apEX telah dicadangkan oleh pelatih Team Vitality, Rémy "XTQZZZ" Quoniam. Rémy menjelaskan ada "perbedaan kolektif" dalam tim, sehingga sang pemain harus menangani masalah pribadinya.
Namun selama pemain berusia 27 tahun itu absen membela Vitality, tim CS: GO asal Prancis itu kehilangan superioritas yang mereka tunjukkan di tahun 2020.
Team Vitality langsung tersingkir di fase grup kompetisi BLAST Spring, usai menderita dua kekalahan beruntun dari Complexity dan Evil Geniuses. Kekalahan dari Complexity bahkan sangat memalukan, karena kalah 16-2 di peta kedua di Overpass. Bahkan bintang mereka, Mathieu "ZywOo" Herbaut membuat catatan terburuk dalam karier profesionalnya dengan hanya mencetak dua kill.
Dilansir Dot Esports, kini dengan apEX kembali memimpin mereka, ZywOo dan kolega akan kembali menjadi tim yang lebih berbahaya. Seperti yang mereka tunjukkan saat finis ketiga di BLAST Global Final, usai hanya kalah dari dua tim terbaik dunia yaitu Astralis dan Natus Vincere.
Walau begitu, kembalinya apEX di Vitality bukan kabar baik untuk Nabil "Nivera" Benriltom, yang kini harus tergeser kembali ke perannya sebagai sixth-man roster.
Pada IEM Katowice, Team Vitality akan menghadapi OG sebagai pada Kamis 18 Februari (19 Februari waktu Indonesia), sebagai laga penutup hari tersebut.
Artikel Tag: apEX, Team Vitality, IEM Katowice 2021, Esports, ZywOo
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/apex-akan-kembali-jadi-igl-team-vitality-di-iem-katowice
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini