Wow! Ternyata, Dribel Leao Lebih Efektif Ketimbang Mbappe
Berita Liga Italia: Winger muda andalan AC Milan Rafael Leao ternyata lebih efektif dalam melakukan dribel ketimbang bintang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe.
Leao telah menunjukkan seluruh kualitas menggiring bola yang ia miliki dalam kemenangan Rossoneri atas Lazio akhir pekan kemarin di Stadio Olimpico, dan statistik yang dicatatnya pun begitu impresif.
Winger 22 tahun tersebut mengalahkan pemain yang menjaganya secara reguler dalam pertandingan tersebut dan memberikan umpan gol untuk Olivier Giroud mencetak gol penyeimbang saat ia menjadi salah satu bintang Milan yang paling terlibat dalam permainan dan salah satu pemain paling berbahaya dalam serangan.
MilanNews menyorot bagaimana pemain internasional Portugal tersebut merupakan topskor Serie A untuk catatan penyelesaian dribel dan berada di urutan ketiga di Eropa di bawah Allan Saint-Maximin dari Newcastle United dan Mbappe dari PSG. Mantan bintang Lille tersebut telah menyelesaikan dibel 91 kali musim ini, dengan hanya gagal 56 kali dari 147 percobaan.
Mbappe secara khusus berada di urutan kedua dalam ranking tersebut dan gagal 75 kali dari 176 percobaan yang berarti Leao memiliki rata-rata sukses 61.9%, sementara winger PSG 57% dan Sant-Maximin 60.8%. Hal tersebut menunjukkan bagaimana ia belajar menyalurkan kecepatannya dan dribel pada waktu yang tepat. Prestasi tersebut menjadi prestasi tersendiri bagi bintang muda Milan telah berkembang dan layak menjadi salah satu pemain yang diperhitungkan di dunia sepak bola.
Artikel Tag: Leao, Mbappe, Milan, PSG
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/wow-ternyata-dribel-leao-lebih-efektif-ketimbang-mbappe
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini