Witan Sulaeman tak Masalah Dipasang Sebagai Full Back Kanan
Berita Piala Asia: Pemain timnas Indonesia, Witan Sulaeman tak mempermasalahkan keputusan Shin Tae-yong yang memasangnya sebagai full back kanan pada pertandingan uji coba kontra Libya di Mardan Sports Complex, Antalya, Turki, Selasa (2/1) malam WIB.
Dalam pertandingan itu, Witan Sulaeman yang selama ini lebih banyak menempati pos penyerang sayap masuk lapangan di awal babak kedua. Dia menggantikan Rafael Struick yang dipasang sebagai starter. Meski masuk menggantikan pemain di pos menyerang, pemain 22 itu justru bermain di pos bek kanan.
Harus bermain di posisi yang tidak biasa ditempatinya, Witan Sulaeman mengaku tidak mempermasalahkan hal tersebut dan selalu berupaya menjalankan instruksi dari Shin Tae-yong.
Pemain asal klub Bhayangkara FC itu pun mengaku bahwa dirinya pernah sebelumnya menempati posisi serupa, saat berada di klub.
"Sebelumnya saya pernah bermain di posisi wing back kiri saat bermain di Persija. Saya pikir tidak beda jauh ya, kalau bermain di wing back kiri atau kanan, saya juga bermain mengikuti instruksi pelatih, dan memberikan yang terbaik untuk bisa membantu tim," ungkapnya seperti dikutip dari laman resmi pssi.
Seperti yang diketahui, pada laga uji coba pertama tersebut timnas Indonesia harus takluk dengan skor telak 0-4 dari lawannya Libya. Itu merupakan uji coba pertama skuat Garuda jelang tampil pada gelaran Piala Asia 2023 Qatar.
Witan Sulaeman dan kawan-kawan masih memiliki dua agenda uji coba tambahan jelang Piala Asia 2023 Qatar, yaitu kembali berhadapan dengan Libya (5/1) dan terakhir menghadapi Iran di Qatar (9/1).
Pemusatan latihan (TC) di Turki serta rangkaian uji coba yang digelar tersebut diharapkan dapat mengangkat performa timnas Indonesia untuk dapat bersaing dengan Irak, Jepang, dan Vietnam di Grup D.
Artikel Tag: Witan Sulaeman, timnas Indonesia, Piala Asia
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/witan-sulaeman-tak-masalah-dipasang-sebagai-full-back-kanan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini