Wilshere Buat Keputusan Akhir tentang Masa Depannya di Arsenal

Penulis: Fery Andriyansyah
Minggu 17 Jun 2018, 06:30 WIB
Wilshere Buat Keputusan Akhir tentang Masa Depannya di Arsenal

Wilshere akan pergi dengan status bebas transfer. / Getty

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Gelandang Arsenal, Jack Wilshere, akan meninggalkan Emirates musim panas ini setelah mengadakan pembicaraan dengan Unai Emery. Gelandang internasional Inggris disebut tidak masuk dalam rencana pelatih kepala baru untuk musim depan.

Pemain berusia 26 tahun itu tampaknya akan berkomitmen dengan masa depannya di Emirates setelah dilaporkan menyetujui persyaratan kontrak yang akan berakhir pada akhir bulan ini.

Namun, Daily Mirror sekarang mengklaim bahwa setelah berbicara dengan pelatih Spanyol dan diberitahu dia tidak mungkin menjadi pemain kunci musim depan, Wilshere siap untuk mencari tantangan baru.

Arsenal dikatakan telah menawarkan Wilshere gaji £ 110.000 per minggu agar bertahan ditambah bonus £ 65.000 jika ia bermain dan Arsenal menang, yang membuatnya berpotensi mendapatkan £ 175.000 per minggu.

Emery telah mengisyaratkan niatnya untuk membentuk kembali lini tengah Arsenal bersama Granit Xhaka, yang menandatangani kontrak jangka panjang baru pada Jumat (15/6), juga Lucas Torreira yang akan tiba dari Sampdoria setelah memperkuat Uruguay di Piala Dunia.

Mantan bos PSG juga telah mengindikasikan bahwa dia membuat masa depan yang cerah untuk Ainsley Maitland-Niles, dengan mengunggulkan potensinya selama proses wawancara.

Pemain 20 tahun menandatangani kontrak baru awal pekan ini dan akan memakai nomor 15 musim depan, sementara pemain internasional Mesir Mohamed Elneny juga menandatangani kontrak baru pada Maret.

Arsenal juga berharap Aaron Ramsey akan setuju untuk menandatangani kontrak baru setelah menawarkan kesepakatan untuk pemain internasional Wales sebesar £ 200.000 per minggu.

Wilshere, yang telah membuat 125 penampilan Premier League untuk klub masa kecilnya sejak melakukan debutnya satu dekade lalu, telah dikaitkan dengan beberapa klub Inggris dan Italia.

Artikel Tag: Jack Wilshere, Arsenal, Liga Inggris

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/wilshere-buat-keputusan-akhir-tentang-masa-depannya-di-arsenal
1703  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini