Werder Bremen Incar Killian Sardella dari Anderlecht
Berita Liga Jerman: Werder Bremen mulai menunjukkan pergerakan pada bursa transfer musim panas tahun ini. Menurut laporan dari Het Nieuwsblad, klub peserta Bundesliga itu kini tertarik untuk mendatangkan bek andalan Anderlecht, Killian Sardella.
Hal itu tak lepas dari penampilan apik Sardella pada kompetisi musim 2023/24 lalu. Menurut catatan, bek berusia 22 tahun itu mampu membuat total 36 penampilan dari semua kompetisi dengan mencetak satu gol dan menyumbang enam assists.
Ia menjadi salah satu pemain inti dari Anderlecht, yang musim lalu menjadi salah satu klub penantang gelar juara Liga Belgia bersama Club Brugge dan rival sekotanya, Union St Gilloise. Penampilan apiknya juga membuat nama Killian Sardella masuk dalam daftar Team of The Season di Liga Belgia 2023/24.
Akan tetapi, keinginan Werder Bremen untuk mendatangkan Killian Sardella juga dipastikan tidak akan mudah. Anderlecht yang sudah kehilangan bek mudanya, Zeno Debast, yang hengkang ke Sporting CP itu tidak ingin kembali ditinggal bek andalan mereka lainnya. Oleh sebab itu, klub raksasa Belgia itu ingin tetap mempertahankan Sardella, terlebih sang pemain juga masih terikat kontrak hingga bursa transfer musim panas 2025 mendatang.
Menurut data di laman Transfermarkt, saat ini Sardella memiliki nilai pasar sebesar lima juta euro atau setara dengan 87.6 miliar rupiah. Layak ditunggu, apakah Bremen sanggup mendatangkan Sardella di musim panas tahun ini!
Artikel Tag: Werder Bremen, Killian Sardella, Anderlecht
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/werder-bremen-incar-killian-sardella-dari-anderlecht
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini