Waldemar Anton Puas Bawa Pulang Satu Poin dari Markas Bayern Munich

Waldemar Anton. (Foto: Ronny Hartmann/AFP)
Berita Liga Jerman: Bek Borussia Dortmund, Waldemar Anton, mengaku cukup puas dengan hasil imbang yang didapatkan oleh timnya saat tandang ke markas Bayern Munich.
Laga panas bertajuk Der Klassiker berakhir dengan skor sama skuat. Pasalnya pada saat Bayern Munich menjamu Borussia Dortmund di Allianz Arena, Sabtu (12/4) malam WIB, kedua tim harus berbagi angka usai laga berakhir dengan skor sama kuat 2-2.
Pada pertandingan tersebut, Dortmund membuka keunggulan lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Maximilian Beier pada menit ke-48. Namun, Bayern berhasil berbalik unggul usai Raphael Guerreiro dan Serge Gnabry mencetak gol pada menit ke-65 dan 69. Akan tetapi, Die Borussen berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-75 melalui aksi Waldemar Anton dan hingga laga usai tak ada gol lagi yang tercipta.
Tak lama setelah peluit panjang dibunyikan, Anton memberikan komentarnya. Anton menyebut Dortmund sebenarnya mengincar kemenangan pada laga ini. Namun, melihat jalannya pertandingan yang sangat ketat, Anton mengaku cukup puas dengan hasil imbang ini.
“Kami tentu saja menginginkan lebih dari sekedar hasil imbang," ujar Anton seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Masih ada ruang untuk perbaikan, tetapi kami akan mengambil poinnya. Siapa yang tahu bagaimana hal itu akan berguna pada akhirnya."
"Rencananya adalah untuk tidak kebobolan selama mungkin. Menurut saya, kami bertahan dengan cukup baik di babak pertama, tetapi tidak benar-benar tampil menyerang."
"Ketika kami berhasil menguasai bola, kami sering kehilangan bola dengan cepat. Kami harus lebih tenang di sana dan melakukan hal-hal sederhana dengan lebih baik.”
Dengan hasil ini, Dortmund menempati posisi kedelapan klasemen sementara Bundesliga dengan koleksi 42 poin.
Artikel Tag: Waldemar Anton, Bayern Munich, Borussia Dortmund
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/waldemar-anton-puas-bawa-pulang-satu-poin-dari-markas-bayern-munich
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini