Villarreal Abaikan Posisi Klasemen di La Liga Untuk Meraih Semi Final Liga Europa

Penulis: Rheza Hendrian
Kamis 11 Apr 2019, 09:53 WIB
Villarreal Abaikan Posisi Klasemen di La Liga Untuk Meraih Semi Final Liga Europa

Manajer Villarreal, Javi Calleja / via Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Europa: Manajer Villarreal, Javi Calleja, percaya anak asuhnya akan mengesampingkan posisi mereka di La Liga saat ini dan fokus untuk mengalahkan Valencia demi meraih babak Semi Final Liga Europa.

Villarreal terancam terdegradasi dari kompetisi kasta tertinggi Liga Spanyol tersebut setelah terjerembap di urutan ke-18 klasemen sementara La Liga.

Dalam sesi jumpa pers jelang laga nanti malam, Calleja mengatakan: "Saat ini kami tidak memikirkan posisi kami di Liga domestik, kami hanya fokus memikirkan laga esok."

"Kami memiliki motivasi tinggi dan tidak terpengaruh dengan posisi kami di liga," imbuh Calleja.

"Melaju ke babak selanjutnya akan jadi pencapaian yang hebat di tahun yang sulit seperti saat ini. Saya pikir tim ini memiliki mental yang kuat dan siap untuk memenangkan pertandingan."

Calleja juga mewanti-wanti anak asuhnya untuk mencegah Valencia mencetak gol tandang karena hal itu akan jadi keuntungan bagi mereka.

"Kami akan tampil menyerang dan bermain positif," tutur Calleja.

"Menang akan jadi sebuah keuntungan bagi kami. Namun yang terpenting adalah jangan biarkan mereka mencetak gol di kandang kami karena itu salah satu faktor kunci untuk bisa lolos ke babak selanjutnya."

Sementara pelatih Valencia, Marcelino, menepis tudingan banyak orang yang mengatakan bahwa Valencia akan dengan mudah melewati hadangan Villarreal di babak delapan besar ini.

"Sudah saya katakan sebelumnya saya tidak suka dengan hasil undian ini," ujar Marcelino.

"Ketika anda bermain di Liga Europa, anda ingin berhadapan dengan tim yang tidak biasa anda hadapi."

"Villarreal punya rekor bagus di Liga Europa. Kami harus menghormati mereka dan bagi orang-orang yang menganggap bahwa laga nanti akan berjalan mudah bagi kami, anggapan mereka sungguh tidak realistis," tutup Marcelino.

Artikel Tag: Villarreal, Valencia, Liga Europa

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/villarreal-abaikan-posisi-klasemen-di-la-liga-untuk-meraih-semi-final-liga-europa
652  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini