Viktor Gyokeres Akui Klausul Rilis Halangi Kepergiannya dari Sporting

Penulis: Fery Andriyansyah
Jumat 06 Sep 2024, 04:00 WIB
Striker tajam sporting Lisbon, Viktor Gyokeres

Striker tajam sporting Lisbon, Viktor Gyokeres. (Foto: MIGUEL RIOPA/AFP via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Striker Sporting Lisbon, Viktor Gyokeres, mengakui bahwa klausul rilis dalam kontraknya mungkin menjadi penghalang bagi klub-klub yang ingin membelinya pada bursa transfer musim panas ini. Namun, ia tidak menutup kemungkinan untuk hengkang di jendela transfer mendatang.

Pemain asal Swedia ini sebelumnya santer dikaitkan dengan Arsenal setelah penampilannya yang gemilang di depan gawang pasca meninggalkan Coventry City pada musim panas 2023. Sejak bergabung dengan Sporting Lisbon, Viktor Gyokeres telah mencetak 50 gol dan memberikan 18 assist dalam 55 penampilan.

Menurut laporan dari Evening Standard, pemain berusia 26 tahun tersebut telah beberapa kali dipantau oleh pencari bakat Arsenal. Gyokeres diketahui memiliki klausul rilis senilai sekitar 100 juta euro dalam kontraknya. Ia percaya bahwa jumlah yang begitu besar mungkin memengaruhi peluang klub lain untuk merekrutnya. 

"Mereka [Sporting] ingin sebagian besar pemain utama tetap bertahan dan menahan kami dengan kuat. Itu yang terjadi, tapi saya sangat menikmati berada di Sporting, jadi bagi saya tidak ada masalah untuk bertahan," ujar Gyokeres kepada Sport Bladet. "Anda tentu ingin bermain di level tertinggi. Mungkin klausul rilis saya sebesar €100 juta sedikit terlalu besar sehingga tidak ada yang terjadi. Tentu saja itu jumlah uang yang sangat besar. Tapi kita akan lihat apa yang terjadi di jendela transfer berikutnya."

Meski demikian, Gyokeres menyatakan dirinya puas dengan musim yang telah dijalaninya. "Rasanya saya menjalani musim yang cukup baik. Jadi mungkin itulah alasan mengapa tidak ada transfer yang terjadi. Namun, itu adalah penilaian Sporting tentang nilai saya, dan kita harus menghormati itu," tambahnya.

"Saya sangat menikmati waktu saya di Sporting dan tidak punya keluhan apa pun, jadi tidak masalah bagi saya untuk tetap bertahan. Tentu saja, Anda ingin menguji liga lain dan bermain di level yang lebih tinggi, tapi saya tidak merasa terburu-buru."

Pada akhirnya, Arsenal tidak mendatangkan seorang striker pada musim panas ini. Sebagai gantinya, mereka memilih untuk meminjam Raheem Sterling dari Chelsea selama satu musim. Chelsea, yang juga sempat dikaitkan dengan Gyokeres, tidak mendatangkan striker senior meski melakukan belanja besar-besaran dengan merekrut 13 pemain baru pada bursa transfer kali ini.

Artikel Tag: Viktor Gyokeres, Sporting Lisbon, Arsenal, Chelsea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/viktor-gyokeres-akui-klausul-rilis-halangi-kepergiannya-dari-sporting
284  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini