Usai Tinggalkan Besiktas, Eric Bailly Kembali ke Pelukan Villarreal
Berita Transfer: Mantan pemain bertahan Manchester United, Eric Bailly, kembali bergabung dengan Villarreal hanya satu hari setelah kontraknya dengan Besiktas diputus.
Pemain berusia 29 tahun tersebut hanya bertahan selama tiga bulan di Turki dan sekarang dia kembali ke Spanyol, di lingkungan yang sudah dikenalnya di Villarreal, di mana dia menjadi terkenal sebelum bergabung dengan Manchester United dalam sebuah kesepakatan senilai 30 juta poundsterling.
Sayangnya, masa-masa Eric Bailly di Old Trafford diwarnai oleh cedera, namun ia menunjukkan harapan besar di musim pertamanya di bawah arahan Jose Mourinho.
Pemain internasional Pantai Gading tersebut hanya mencatatkan 70 penampilan di Premier League selama enam tahun di United. Sejak saat itu, ia berusaha membangun kembali karier bermainnya.
Sementara itu, kedatangan Bailly yang menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2025juga mendapatkan sambutan hangat dari manajer the Yellow Submarine, Marcelino Garcia Toral.
"Bursa musim dingin itu rumit. Masih ada separuh kompetisi yang tersisa dan waktu untuk beradaptasi dengan liga atau negara itu penting," ujar Marcelino dilansirvill dari Tribal Football.
"Dengan Eric, kemungkinan ini diberikan dan, selain karena dia adalah pesepakbola hebat yang kami tahu kualitasnya yang membuatnya pindah ke klub seperti United, kami percaya bahwa dia berada di usia yang sangat baik."
"Dia termotivasi untuk datang, dia tahu liga, staf pelatih dan kami percaya bahwa adaptasi ini akan mudah. Kami tahu tentang kualitasnya dan kami harus mencoba mempraktikkannya."
"Jika kami mencapainya dengan sikap dan karakternya, kita berbicara tentang seorang pemain dengan kondisi yang luar biasa."
Artikel Tag: Eric Bailly, Villarreal
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/usai-tinggalkan-besiktas-eric-bailly-kembali-ke-pelukan-villarreal
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini