Usai Pisah dengan Juventus, Paulo Dybala Diprediksi Bakal Tinggalkan Italia
Berita Transfer: Eks pemain Juventus, Medhi Benatia, ikut memberikan komentar terkait masa depan Paulo Dybala yang hingga kini belum menentukan klub barunya di musim depan. Benatia mengaku sangat yakin Dybala akan meninggalkan Italia. Apa alasannya?
Belum lama ini Juventus sudah mengonfirmasi bahwa Paulo Dybala akan meninggalkan Allianz Stadium pada musim panas mendatang. Keputusan itu diambil setelah pihak klub dan perwakilan sang pemain tak mencapai kata sepakat terkait kontrak baru yang ditawarkan.
Kabar tersebut lantas membuat sejumlah klub besar Italia seperti Inter Milan, Napoli dan AS Roma diwartakan tertarik untuk mendatangkannya. Namun Medhi Benatia mengaku tak yakin jika Dybala akan bertahan di Italia.
"Juve merupakan satu-satunya klub Italia yang cocok untuk Dybala. Saya tidak bisa membayangkannya bermain untuk klub Italia lainnya," ujar Benatia seperti dilansir dari Football Italia.
"Dia merupakan pemain hebat dan punya peluang besar untuk bermain di Spanyol, Inggris, atau bahkan Jerman. Dia akan tampil gemilang bersama tim mana pun dan saya berharap dia akan mengambil keputusan tepat."
Pada kesempatan yang sama, Benatia memberikan masukan kepada Juve terkait pemain mana yang cocok untuk menggantikan Dybala. Benatia menyebut nama striker Liverpool, Mohamed Salah, dan bintang muda AS Roma, Nicolo Zaniolo.
"Menggantikan Dybala dengan Salah merupakan ide brilian. Tapi, tentu kans Juve mendatangkan Salah tidak besar. Salah adalah salah satu penyerang terbaik di dunia dan saya tidak tahu apakah Juve punya kemampuan mendatangkannya tahun ini," ujarnya melanjutkan.
"Zaniolo tidak cukup beruntung karena sempat absen lama akibat cedera, tapi saya selalu menghargai kemampuannya. Gaya bermain Zaniolo mengingatkan saya kepada Kaka. Dia bisa menjadi fenomena sepak bola Italia di masa depan," pungkasnya.
Artikel Tag: Paulo Dybala, Juventus, Medhi Benatia
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/usai-pisah-dengan-juventus-paulo-dybala-diprediksi-bakal-tinggalkan-italia
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini