Usai Bawa Prancis Juara Dunia, Adil Rami Malah Putuskan Pensiun
Berita Piala Dunia: Bek tengah timnas Prancis, Adil Rami, mengkonfirmasi keputusan yang mengejutkan yakni pensiun dari ajang internasional bersama Les Bleus. Kepastian tersebut disampaikan oleh Rami sesaat setelah dirinya turut menjadi bagian skuat Les Bleus yang menjadi juaradi Piala Dunia 2018.
Sesaat setelah memastikan gelar juara dunia yang kedua kalinya, timnas Prancis dipastikan akan kehilangan salah satu anggota skuatnya setelah Rami memutuskan untuk pensiun dari ajang internasional bersama Les Bleus. Rami yang memulai debutnya bersama Prancis pada 2010 silam, telah memperkuat negaranya dalam 35 kali pertandingan.
Pemain belakang Marseille berusia 35 tahun itu menilai bahwa petualangannya bersama Prancis sudah saatnya berakhir meski dirinya tak memungkiri begitu berat meninggalkannya usai menjuarai Piala Dunia 2018. Rami sendiri memang kembali dipangggil oleh Didier Deschamnps untuk menjadi bagian dari skuat Les Bleus di Rusia, namun sejak babak penyisihan grup hingga laga final dirinya sama sekali belum turun dalam satu pertandingan pun.
Meskipun begitu, dirinya tetap saja merasa menjadi bagian dari keksuksesan Prancis menumbangkan Kroasia dengan skor 4-2 di Luzhniki Stadium, Minggu (15/7) malam WIB.
"Kebersamaan bersama Prancis sudah berakhir bagi saya," ujar Rami kepada TF1.
"Bahkan ketika saya tak bermain pun,saya selalu siap diturunkan selama 90 menit."
"Saya berlatih dua hari sekali. Tim ini begitu besar, saya tak memiliki kata-kata untuk menggambarkannya. Atmosfer yang tercipta di tim ini luar biasa."
"Saya tak pernah melihat atmosfer ini sebelumnya di timnas Prancis. Setiap hari begitu banyak sukacita, bahkan sebelum dan sesudah pertandingan berlangsung. Ini benar-benar indah," tutup Rami.
Artikel Tag: Adil Rami, marseille, Timnas Prancis, Piala Dunia 2018
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/usai-bawa-prancis-juara-dunia-adil-rami-malah-putuskan-pensiun
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini