Union Berlin Capai Kesepakatan dengan Bomber Tim Kasta Kedua Jerman

Benedict Hollerbach (Sumber: GettyImages)
Berita Liga Jerman: Florian Plettenberg mengungkapkan bahwa Union Berlin sudah mencapai kesepakatan lisan dengan Benedict Hollerbach, yang tak lain adalah bomber tim kasta kedua Jerman atau 2.Bundesliga, Wehen Wiesbaden.
Menurut informasi, Union Berlin sudah cukup lama mengincar tanda tangan Benedict Hollerbach, namun mereka harus menghadapi persaingan sengit dari FC Koln yang juga menginginkannya. Kedua klub tersebut tertarik dengan ketajaman yang ditunjukkan oleh Benedict, yang mana pada musim lalu ia berhasil membuat 19 gol dan mengemas lima assists dari 41 penampilannya di semua kompetisi bersama Wiesbaden.
Tim ibu kota Jerman itu nyaris dipastikan sebagai pemenang dalam perlombaan transfer Benedict setelah disebut telah mencapai kesepakatan lisan dengan sang pemain. Kini Union Berlin hanya tinggal memenuhi tuntutan transfer dari Wehen Wiesbaden sebesar 1.5 juta euro atau sekitar 24.6 miliar rupiah untuk melepas pemain 21 tahun tersebut. Tentu saja nilai tersebut cukup terjangkau bagi Union, apa lagi pada musim depan mereka dipastikan mendapat banyak kucuran dana segar karena tampil di Liga Champions Eropa.
Apabila Benedict Hollerbach benar-benar bergabung bersama Union, ia dipastikan harus menghadapi banyak persaingan melawan para pemain seperti Sheraldo Becker, Kevin Behrens, Jordan, Jamie Leweling, dan Mikkael Kaufmann, untuk mendapat tempat di lini depan. Selain berposisi asli sebagai striker, Benedict juga bisa dimainkan sebagai second striker dalam beberapa kondisi tertentu.
Artikel Tag: union berlin, Wehen Wiesbaden, Benedict Hollerbach
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/union-berlin-capai-kesepakatan-dengan-bomber-tim-kasta-kedua-jerman
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini