Unik! Jadi Pemain Bayern Munich, Kingsley Coman Justru Idolakan Bolton

Penulis: Febrian Kusuma
Selasa 26 Jul 2022, 07:30 WIB
Kingsley Coman

Aksi Kingsley Coman Bersama Bayern Munich (Sumber: Anthony Dibon/Icon Sport)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Di usia yang masih cukup muda, 26 tahun, Kingsley Coman telah memenangkan gelar liga di setiap musimnya dalam sepuluh tahun terakhir. Dimulai dari memenangkan Ligue 1 bersama PSG, kemudian Serie A bersama Juventus, dan Bundesliga bersama Bayern Munich.

Ia juga menjadi pahlawan Bayern Munich di final Liga Champions Eropa 2020 melawan PSG, di mana ia mencetak gol semata wayang untuk memenangkan Die Bavarian dengan skor 1-0. Melihat performanya yang luar biasa, tentu banyak yang merasa penasaran tentang pemain favorit winger asal Prancis tersebut.

Dalam sebuah pengakuannya di masa lampau, Kingsley Coman mengaku mengidolakan Ronaldinho dan Franck Ribery. Tentunya itu tak akan membuat orang-orang terkejut, karena memang kedua pemain tersebut adalah maestro di lapangan sepakbola.

Akan tetapi, baru-baru ini Coman mengakui bahwa dirinya juga mengidolakan Bolton, dan mungkin pemain idolanya adalah Jay-Jay Okocha dan Kevin Nolan, yang memang pernah bersinar beresama klub tersebut. Hal ini tentunya akan membuat orang-orang mengangkat alis sebagai tanda heran, karena klub berjuluk The Trotters dan kedua pemain tersebut tak memiliki kiprah yang mentereng di sepakbola internasional.

“Jika Anda harus mendukung tim di Inggris, siapa itu?” ucap wartawan kepada Coman.

“Bolton! Saya menyukai tim ini ketika saya masih muda,” jawab sang pemain.

Untuk saat ini The Trotters bermain di League One atau kompetisi kasta ketiga di sepakbola Inggris.

Artikel Tag: Kingsley Coman, Bolton

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/unik-jadi-pemain-bayern-munich-kingsley-coman-justru-idolakan-bolton
1405  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini