Tunjuk Pelatih Baru, Bali United Ikuti Langkah Borneo FC

Penulis: Dayat Huri
Jumat 19 Jan 2018, 09:30 WIB
Tunjuk Pelatih Baru, Bali United Ikuti Langkah Borneo FC

Hans-Peter Schaller kembali tangani Bali United/foto baliutd

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Presiden 2018: Usai memastikan langkah ke babak play-off kedua Liga Champions Asia, Bali United memutuskan menunjukkan Hans-Peter Schaller sebagai pelatih kepala yang akan menangani tim pada turnamen Piala Presiden 2018.

Dengan ditunjukkan Hans-Peter Schaller tersebut, maka Bali United menjadi tim kedua yang menunjuk pelatih khusus untuk mengadapi turnamen Piala Presiden edisi kali ini. Sebelumnya, Borneo FC sudah terlebih dahulu melakukan hal yang sama dengan menunjuk eks gelandang Timnas Indonesia, Ponaryo Astaman bersama Kurniawan Dwi Yulianto sebagai juru racik tim khusus turnamen pramusim.

Penunjukkan Hans-Peter Schaller sebagai pelatih kepala Bali United untuk Piala Presiden 2018 disampaikan langsung oleh CEO Bali United, Yabes Tanuri yang menyebut, lolosnya Serdadu Tridatu ke babak play-offkedua Liga Champions Asia, membuat tim pelatih harus membagi tugas mereka untuk play-off Liga Champions Asia dan Piala Presiden 2018.

"Jadwal play-offLiga Champions Asia dan Piala Presiden yang hampir bersamaan membuat kami membuat kebijakan untuk membagi tugas tim pelatih. Setelah berdiskusi dengan seluruh tim pelatih, kami putuskan untuk Hans-Peter Schaller yang menjadi pelatih kepala Bali United di Piala Presiden. Sementara Coach Widodo akan mendampingi tim di kompetisi Asia," ujar Yabes Tanuri seperti dinukilkan situs resmi klub.

Hans-Peter Schaller sebenarnya bukan muka lama dalam tim Serdadu Tridatu. Dirinya pernah menjadi pelatih kepala Bali United diawal tahun 2017 lalu, termasuk saat Piala Presiden 2017 lalu.

Peter sendiri yang langsung hadir dalam pre match press conference jelang laga perdana grup D Piala Presiden 2018 kontra Borneo FC mengaku akan tetap menjalin komunikasi dengan Widodo sebagai pelatih tim utama selama menjalankan tugasnya di tim kedua Bali United.

"Nantinya segala sesuatu yang akan kami lakukan di Piala Presiden akan melalui diskusi dengan Coach Widodo sebagai pelatih kepala. Jadi kami tidak akan mengubah taktik bermain atau apapun itu. Semua akan dibahas bersama termasuk siapa saja pemain yang akan dimainkan atau siapa pun yang duduk dibangku cadangan. Kami akan menjalin komunikasi dengan baik," pungkasnya.  

Artikel Tag: piala presiden 2018, Grup D, Bali United, Borneo FC, Hans Peter Schaller

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tunjuk-pelatih-baru-bali-united-ikuti-langkah-borneo-fc
1738  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini