Top 10 Gol Terbaik Pekan Ini (27 November – 4 Desember 2017)

Penulis: Depe Ptr
Senin 04 Des 2017, 15:00 WIB
Top 10 Gol Terbaik Pekan Ini (27 November – 4 Desember 2017)

Philippe Coutinho / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Ragam Sepak Bola: Ada begitu banyak gol-gol hebat yang terjadi selama satu pekan ini, mereka bisa datang dari pemain mana pun yang bermain di klub mana saja. Dari sekian banyak gol, kami memilih 10 gol terbaik yang layak mendapat pujian ekstra.

Philippe Coutinho (Brighton 1-5 Liverpool)

Coutinho memainkan peran penting dalam kemenangan besar yang diraih Liverpool atas Brighton, dia juga membuat gol melalui tendangan bebas dengan mengelabuhi tembok pembatas.

Ashley Young (Watford 2-4 Manchester United)

Meski tidak muda lagi, Young berhasil menunjukkan tajinya sebagai salah satu pemain paling berpengaruh bagi United. Dia membuat dua gol ketika United meraih tiga poin di Vicarage Road dan salah satu golnya terjadi dari situasi tendangan bebas.

Wayne Rooney (Everton 4-0 West Ham)

Rooney membuat hattrick dalam kemenangan besar Everton atas West Ham di tengah pekan lalu dan salah satu golnya tercipta melalui tembakan jarak jauh, memanfaatkan keluarnya Joe Hart.

Mattia De Sciglio (Juventus 3-0 Crotone)

De Sciglio membuat gol pertamanya bersama Juventus dengan tendangan yang fantastis, memanfaatkan bola liar yang jatuh di luar kotak penalti. 

Raheem Sterling (Manchester City 2-1 Southampton)

City melanjutkan tren tak terkalahkan mereka dengan mengalahkan Southampton di kandang sendiri melalui gol cantik Sterling pada menit akhir.

Mohamed Salah (Stoke 0-3 Liverpool)

Bermain dari bangku cadangan, tidak mengendurkan semangat Salah untuk memberikan yang terbaik bagi Liverpool. Salah membuat dua gol saat melawan Stoke dan salah satunya hadir dari tendangan volley yang luar biasa memanfaatkan crossing Sadio Mane.

Malcom (Bordeaux 3-0 Saint-Etienne)

Pemain berusia 20 tahun ini, berhasil membuat gol sensasional dari tendangan di luar kotak penalti, ketika membantu Bordeaux meraih kemenangan besar atas Saint-Etienne.

Riyad Mahrez (Leicester 2-1 Tottenham)

Ciri khas Mahrez kembali terlihat ketika pemain asal Aljazair ini membuat tendangan melengkung dari luar kotak penalti ketika The Foxes meraih kemenangan penting melawan Tottenham.

Luan (Lanus 1-2 Gremio)

Luan membuat gol solo run yang luar biasa ketika Gremio mengalahkan Lanus di final Piala Libertadores, pemain asal Brasil itu melewati dua bek lawan sebelum mengelabuhi kiper.

Roberto Firmino (Brighton 1-5 Liverpool)

Firmino membuat gol yang cukup sederhana ketika Liverpool mengalahkan Brighton, namun gol tersebut hadir dari situasi serangan balik yang sangat mengesankan dengan berkombinasi dengan Salah dan Coutinho.

Artikel Tag: premier league 2018, Champions League 2018, 10 Gol Terbaik

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/top-10-gol-terbaik-pekan-ini-27-november-a-4-desember-2017
1936  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini