Tinggalkan Salernitana, Lorenzo Pirola Terbang Menuju Olympiakos

Penulis: Uphit Kratos
Sabtu 20 Jul 2024, 12:45 WIB
Lorenzo Pirola

Lorenzo Pirola

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Secara mengejutkan, pemain internasional Italia U-21, Lorenzo Pirola memilih pergi dari Salernitana menuju Olympiakos Piraeus dengan biaya 3 juta Euro.

Pemain berusia 22 tahun ini merupakan produk akademi muda Inter Milan, yang kemudian dipinjamkan ke AC Monza. Lorenzo Pirola kemudian dipinjamkan lagi ke Salernitana sebelum dijual senilai 5 juta Euro di musim panas 2023.

Langkah karirnya selanjutnya adalah menjauh dari Stadio Arechi, dimana setelah mereka terdegradasi ke Serie B dan kegagalan pengambilalihan klub, suasana klub menjadi kacau dan Pirola pun memilih untuk pergi.

Menurut pakar bursa transfer dan jurnalis Sky Sport Italia, Gianluca Di Marzio, kesepakatan terkait transfer Pirola telah tercapai sepenuhnya, dimana dia akan pergi menuju klub Yunani, Olympiakos Piraeus dengan harga sekitar 3 juta Euro.

Bek tengah ini merupakan salah satu sosok inti di tim Italia U-21 dalam beberapa tahun terakhir, dimana dia berhasil mencatatkan 18 caps dan mencetak tiga gol.

Inter Milan sendiri nantinya akan menerima keuntungan dari hasil penjualan sang pemain karena punya klausul potongan hasil penjualan sang pemain sebesar 15 persen, atau sekitar lebih dari 300 ribu Euro.

Hal ini tidak diragukan lagi akan menjadi contoh lain dari pemuda Italia yang pindah ke luar negeri untuk mendapatkan waktu bermain reguler, sementara klub-klub papan atas Serie A justru fokus mendatangkan talenta asing yang lebih murah.

Artikel Tag: Lorenzo Pirola, Salernitana, Olympiakos

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tinggalkan-salernitana-lorenzo-pirola-terbang-menuju-olympiakos
259  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini