Tinggalkan Atletico Madrid, Sime Vrsaljko Siap Gabung Olympiakos
Berita Transfer: Defender Atletico Madrid, Sime Vrsaljko dikabarkan siap bergabung dengan klub Yunani, Olympiakos dengan bebas transfer setelah kontraknya di Wanda Metropolitano berakhir. Pemain internasional Kroasia tersebut akan meninggalkan ibukota Spanyol tersebut di akhir bulan ini.
Defender internasional Kroasia, Sime Vrsaljko bersama dengan Luis Suarez dikabarkan siap meninggalkan Atletico Madrid setelah kontrak mereka habis bulan depan. Kedua pemain tersebut tidak ditawari perpanjangan kontrak di Madrid. Diego Simeone bahkan telah mengincar pemain pengganti potensial untuk Vrsaljko di posisi bek kanan di bursa musim panas ini.
Bintang Tottenham, Emerson Royal dikabarkan menjadi target Simeone guna mengisi tempat yang ditinggalkan oleh Kieran Trippier di 2022 sehingga Vrsaljko harus siap hengkang dalam beberapa pekan mendatang.
Menurut kabar yang dilansir Marca, Vrsaljko siap untuk mengakhiri enam musim kebersamaannya bersama Los Rojiblancos dan meneken kontrak berdurasi dua tahun bersama dengan Olympiakos karena ia masih ingin bermain dengan tim utama musim depan.
Selama enam musim berkarier di ibukota Spanyol sang defender menorehkan 100 penampilan dan mencetak tiga gol di semua kompetisi. Ia juga sempat dipinjamkan ke Inter Milan di musim 2018/19 lalu akan tetapi gagal menunjukkan penampilan terbaiknya dikarenkan diterpa cedera parah.
Sementara itu Atletico kabarnya siap mengajukan tawaran perpanjangan kontrak selama 12 bulan kepada Felipe Monteiro dan telah resmi melepas pemain internasional Meksiko, Hector Herrera untuk bergabung dengan klub MLS, Houston Dynamo.
Artikel Tag: Atletico Madrid, Sime Vrsaljko, Olympiakos
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tinggalkan-atletico-madrid-sime-vrsaljko-siap-gabung-olympiakos
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini