Timnas Kroasia Umumkan Skuad untuk Piala Eropa 2024, Modric Paling Senior
Berita Piala Eropa: Pelatih Timnas Kroasia, Zlatko Dalic, akhirnya mengumumkan skuadnya untuk menghadapi Piala Eropa 2024 yang akan dimulai 14 Juni mendatang. Luka Modric dan Ivan Perisic menjadi pemain paling senior dalam skuad tim berjuluk Vatreni tersebut.
Luka Modric sudah berusia 38 tahun dan Ivan Perisic yang kini berumur 35 tahun itu akan membimbing para pemain muda untuk menggebrak pada kejuaraan Eropa kali ini. Timnas Kroasia tergabung di Grup B bersama Spanyol, Italia, dan Albania. Mereka akan memulai perjuangannya di turnamen ini dengan melawan Spanyol pada Sabtu (15/06) malam WIB.
Sementara itu, tidak banyak kejutan dalam daftar skuad Kroasia kali ini, di mana nama-nama yang dipanggil sudah cukup familiar membela Vatreni. Sebut saja Josko Gvardiol, Mateo Kovacic, hingga Andrej Kramaric. Sementara itu, pemain yang membela Al-Nassr di Arab Saudi, Marcelo Brozovic, juga dipanggil oleh pelatih Zlatko Dalic untuk membela Kroasia.
Daftar Skuad Timnas Kroasia untuk Piala Eropa 2024
Kiper:Nediljko Labrovic (Rijeka), Dominik Livakovic (Fenerbahce), Ivica Ivusic (Pavos)
Bek:Josip Stanisic (Bayer Leverkusen), Marin Pongracic (Lecce), Josko Gvardiol (Manchester City), Martin Erlic (Sassuolo), Josip Sutalo (Ajax Amsterdam), Borna Sosa (Ajax Amsterdam), Domagoj Vida (AEK Athens), Josip Juranovic (Union Berlin)
Gelandang:Lovro Majer (VfL Wolfsburg), Mateo Kovacic (Manchester City), Luka Modric (Real Madrid), Marcelo Brozovic (Al Nassr), Mario Pasalic (Atalanta), Nikola Vlasic (Torino), Luka Ivanusec (Feyenoord), Luka Sucic (Red Bull Salzburg), Martin Baturina (Dinamo Zagreb)
Penyerang:Ivan Perisic (Hajduk Split), Ante Budimir (Osasuna), Andrej Kramaric (TSG Hoffenheim), Bruno Petkovic (Dinamo Zagreb), Marko Pjaca (Rijeka), Marco Pasalic (Rijeka)
Artikel Tag: Timnas Kroasia, Zlatko Dalic
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/timnas-kroasia-umumkan-skuad-untuk-piala-eropa-2024-modric-paling-senior
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini