Timnas Indonesia U-23 Incar Banyak Gol ke Gawang Timor Leste U-23

Penulis: Dayat Huri
Minggu 20 Agu 2023, 13:30 WIB
Penyerang timnas Indonesia U-23 Ramadhan Sananta di laga pertama kontra Malaysia

Penyerang timnas Indonesia U-23 Ramadhan Sananta di laga pertama kontra Malaysia

Ligaolahraga.com -

Berita Timnas Indonesia: Timnas Indonesia U-23 wajib merebut kemenangan dengan skor besar pada pertandingan kedua Grup B Piala AFF U-23 2023 kontra Timor Leste U-23 di Rayong Provincial Stadium, Thailand, Minggu (20/8) malam pukul 20.00 WIB.

Kekalahan di laga pertama dari Malaysian U-23 membuat satu-satunya peluang Garuda Muda lolos ke babak semifinal adalah sebagai runner up terbaik. Syaratnya, kemenangan telak harus mampu diraih pada laga kontra Timor Leste U-23 nanti.

Pelatih timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong mengatakan bahwa persiapan telah dilakukan pihaknya dengan memaksimalkan waktu yang ada untuk recovery kondisi para pemainnya.

"Memang pertama yang harus kami prioritaskan adalah hasil menghadapi Timor Leste. Kami harus bekerja maksimal biar kami bisa membawa hasil yang maksimal," kata Shin Tae-yong seperti dilansir dari laman resmi PSSI.

"Setelah itu memang kami harus melihat pertandingan-pertandingan grup lain. Jadi kita memang ya walaupun kami bekerja maksimal, kami tidak bisa menentukan kami masuk babak semifinal atau tidak. Jadi kami harus menunggu hasil pertandingan grup lain juga," tambah dia.

Terkait update pemain yang mengalami cedera saat pertandingan melawan Malaysia, Shin Tae-yong menyatakan bahwa untuk Muhammad Ramadhan Sananta dan Mohammad Kanu tidak mengalami masalah.

"Setelah dicek untuk cedera Sananta dan Kanu tidak ada yang serius. Mereka bisa dimainkan untuk laga selanjutnya. Namun untuk Irfan Jauhari masih harus diobservasi, setidaknya perlu beristirahat dahulu," jelas pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Untuk Piala AFF U-23 2023, hanya tiga juara grup dan runner-up terbaik yang berhak lolos ke semifinal. Saat ini, timnas Indonesia U-23 menduduki posisi buncit atau peringkat 3 Grup B setelah di laga pertama takluk dengan skor 1-2 dari Malaysia U-23.

Artikel Tag: timnas Indonesia U-23, piala aff u-23, Shin Tae-Yong

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/timnas-indonesia-u-23-incar-banyak-gol-ke-gawang-timor-leste-u-23
29406  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini