Tim Asuhan Luciano Spalletti Sangat Lemah di Bola-bola Mati
Berita Liga Italia: Dikalahkan Prancis 3-1, kelemahan Timnas Italia asuhan Luciano Spalletti mulai terlihat jelas. Lini belakang sangat lemah dalam mengantisipasi bola mati.
Timnas Italia secara mengejutkan dikalahkan Prancis dengan skor 3-1. Kekalahan ini tidak hanya menyakitkan karena terjadi di kandang sendiri, tapi juga membuat mereka terlempar ke posisi kedua babak grup UEFA Nations League.
Terkait hal ini, Football Italia mencoba mengulas beberapa masalah yang dialami gli Azzurri saat melawan Prancis, dimulai dengan lini pertahanan yang lemah dengan bola-bola mati.
Prancis mencetak gol dari tendangan sudut setelah dua menit, dari tendangan bebas langsung setelah menit ke-33, dan kemudian sundulan dari umpan tendangan bebas setelah menit ke-67.
Keenam gol terakhir yang dicetak melawan Italia semuanya berasal dari bola-bola mati, empat gol terjadi ke gawang yang dijaga Guglielmo Vicario dan dua gol ke gawang yang dijaga Gianluigi Donnarumma.
Di ujung lapangan lainnya, Mateo Retegui terlihat sangat kesulitan untuk terlibat dalam permainan. Dia mulai diwaspadai bek-bek tim lawan, sehingga dalam dua laga terakhir, dia terlihat terisolasi dan sulit untuk menerima umpan.
Ia hanya menyentuh bola sebanyak 14 kali dan tidak melepaskan satu tembakan pun, dan meskipun Italia memiliki empat gelandang di lapangan, koneksi krusial dengan sang penyerang tidak pernah benar-benar terjadi.
Satu-satunya sektor yang jadi kekuatan timnas Italia asuhan Luciano Spalletti adalah lini tengah yang sangat kokoh, meski mereka kesulitan untuk mengirimkan final pass ke lini depan karena minimnya opsi.
Artikel Tag: Luciano Spalletti
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tim-asuhan-luciano-spalletti-sangat-lemah-di-bola-bola-mati
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini