Tiga Klub Premier League Pantau Pemain Sayap Burnley, Dwight McNeil

Dwight McNeil. (Foto: Getty Images)
Berita Transfer: Arsenal, Manchester City dan Everton tengah mengawasi pemain muda Burnley, Dwight McNeil, dengan tujuan untuk merekrut pemain sayap itu musim panas ini.
McNeil menikmati musim debut yang mengesankan setelah dipromosikan ke tim utama The Clarets, dia membuat 26 penampilan dan mencetak tiga gol di semua kompetisi musim lalu.
Pemain berusia 19 tahun itu dipanggil ke tim Inggris U-20 berkat penampilannya yang mengesankan, dan telah mewakili negaranya di Turnamen Toulon di Prancis musim panas ini.
Burnley Express sekarang memberitakan bahwa sejumlah klub Premier League yang lebih besar sedang mempertimbangkan langkah untuk memboyong McNeil. Dan rekan setimnya, James Tarkowski, tidak terkejut dengan rumor tersebut.
Tarkowski mengatakan: "Ini wajar saja. Setiap pemain yang bermain dengan baik akan membuat orang mengendus-endus mereka, terutama dengan usianya. Dia masih sangat muda dan dia punya banyak waktu untuk berkembang.
"Dia menginginkan bola, dia ingin mengalahkan orang, dia pergi ke beberapa tempat besar dan melawan beberapa pemain besar dan menunjukkan betapa bagusnya dia.
"Dwight mendapatkan kesempatannya dan dia memanfaatkannya, itulah yang perlu Anda lakukan dalam sepak bola. Ini semua tentang mendapatkan peluang, dia meraihnya dengan kedua tangan dan tampil ke level yang telah dia lakukan sejak dia pertama kali masuk."
McNeil disebutkan dalam daftar 50 pemain terbaik di bawah usia 20 tahun pilihan L'Equipe, dan Tarkowski percaya rekannya itu memiliki sesuatu yang spesial sehingga ada banyak klub yang meliriknya.
"Dia hanya menginginkan bola dan menunjukkan apa yang bisa dia lakukan, dia juga punya etos kerja untuk permainannya sekarang," lanjut Tarkowski. "Dia ingin pergi dan menekan, kemudian kembali ke posisi semula, yang merupakan bagian penting dari tim kami."
Artikel Tag: Dwight McNeil, Burnley, Arsenal, Manchester City, Everton
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tiga-klub-premier-league-pantau-pemain-sayap-burnley-dwight-mcneil
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini