Thomas Tuchel Jadi Pelatih Timnas Inggris, Begini Reaksi Erik ten Hag

Penulis: Demos Why
Sabtu 19 Okt 2024, 08:44 WIB
Erik ten Hag.

Erik ten Hag. (Foto: Martin Rickett/PA Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Manchester United, Erik ten Hag, memberikan komentar terkait keputusan FA untuk menunjuk Thomas Tuchel sebagai pelatih baru timnas Inggris.

Proses penunjukan Thomas Tuchel sebagai pelatih baru timnas Inggris merupakan perkembangan yang menarik di dunia sepak bola internasional. Seteah Gareth Southgate memutuskan untuk mundur dari posisi sebagai pelatih the Three Lions pasca kegagalan di final Euro 2024, posisi untuk menggantikannya menjadi pembicaraan hangat. Inggris sempat dihubungkan dengan beberapa pelatih top, namun belum menunjukkan siapa pelatih yang akan mereka tunjuk. Dalam upaya membawa perubahan, nama Thomas Tuchel muncul sebagai kandidat kuat untuk memimpin era baru timnas Inggris.

Tuchel, yang sebelumnya sukses besar bersama Chelsea dengan memenangkan Liga Champions, dikenal sebagai pelatih yang memiliki taktik cerdas dan mampu memaksimalkan potensi tim. Setelah dipecat dari Bayern Munich, Tuchel berada di radar banyak klub besar, namun FA bergerak cepat untuk mendekati pelatih asal Jerman tersebut. Negosiasi antara Tuchel dan FA berjalan cukup mulus, terutama setelah Tuchel menunjukkan ketertarikan terhadap proyek timnas Inggris yang memiliki skuad berbakat. Setelah serangkaian pertemuan, FA akhirnya resmi menunjuk Tuchel sebagai pelatih baru, dengan harapan ia bisa membawa Inggris meraih prestasi besar di turnamen internasional mendatang. Penunjukan ini pun disambut dengan optimisme, mengingat reputasi Tuchel sebagai pelatih yang inovatif dan berpengalaman di level tertinggi.

Salah satu pihak yang mengomentari pengangkatan Tuchel sebagai pelatih Inggris yang baru adalah manajer Manchester United, Erik ten Hag.

“Saya pikir itu adalah pilihan yang sangat bagus dari FA," ujar Tuchel kepada MUTV.

"Dia adalah manajer kelas atas, membuktikan dirinya menciptakan tim-tim top, menciptakan tim-tim yang menjadi juara dan Inggris tidak pernah juara lagi sejak 1966, jadi saya pikir ini adalah penunjukan yang sangat bagus untuk meraih kemenangan karena Inggris memiliki pemain-pemain kelas dunia. Jadikanlah itu sebuah tim. Mereka memiliki kesempatan untuk memenangkan kejuaraan besar, Euro atau Piala Dunia.”

Artikel Tag: Erik ten Hag, Manchester United, Thomas Tuchel

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/thomas-tuchel-jadi-pelatih-timnas-inggris-begini-reaksi-erik-ten-hag
79  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini