Terlilit Utang, Boca Juniors Batal Datangkan Edinson Cavani
Berita Transfer: Presiden Boca Juniors, Juan Roman Riquelme, mengonfirmasi bahwa pihaknya batal mendatangkan eks striker Manchester United, Edinson Cavani. Salah satu alasannya karena Boca saat ini sedang fokus memperbaiki kondisi keuangan klub.
Edinson Cavani merupakan salah satu dari enam pemain senior Manchester United yang dilepas pada musim panas tahun ini. Cavani meninggalkan Old Trafford dengan status sebagai free agent alias pemain gratisan karena kontraknya yang berakhir pada Juni ini tak diperpanjang oleh Setan Merah.
Meski tak lagi muda, namun Cavani tetap menjadi incaran beberapa klub. Sebut saja Boca Juniors yang telah mengejarnya sejak musim panas tahun lalu.
Namun belakangan, Juan Roman Riquelme yang menjabat sebagai presiden klub mengonfirmasi bahwa Boca mundur dari perburuan Cavani pada musim panas tahun ini. Riquelme mengakui bahwa raksasa sepak bola Argentina itu memiliki keinginan yang sangat besar untuk bisa mendatangkan El Matador, namun karena klub sedang terlilit utang membuat mereka tak bisa mewujudkannya dalam waktu dekat. Termasuk dalam upaya mereka mendatangkan Arturo Vidal dan Alexis Sanchez yang rencananya akan dilepas oleh Inter Milan.
"Cavani dilahirkan untuk bermain di klub ini, tapi mendatangkannya [di musim panas tahun ini] adalah cerita lain," ujar Riquelme seperti dilansir dari Tribal Football.
"Kami memiliki mimpi untuk mengontrak pemain seperti ini, tapi itu cukup sulit. Kami harus membenahi kkub terlebih dahulu. Kamu memiliki utang, namun dalam dua tahun terakhir kami berhasil membentuk tim yang hebat dan kami puas dengan apa yang kami miliki saat ini."
"Arturo Vidal dan Alexis Sanchez adalah sosok pemain bintang. Bagaimana mungkin saya bisa mengatakan tidak ingin mendatangkan mereka kesini? Namun untuk bisa mengontrak mereka, itu hal yang berbeda," pungkasnya.
Dengan mundurnya Boca, itu berarti Salernitana menjadi klub terdepan untuk mendatangkan Cavani di musim panas tahun ini.
Artikel Tag: Edinson Cavani, Manchester United, Boca Juniors, Juan Roman Riquelme
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/terlilit-utang-boca-juniors-batal-datangkan-edinson-cavani
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini