Tegaskan Liga Europa Masih Kompetisi Besar, Koscielny Berharap Arsenal Tak Terdepak Lebih Awal
Berita Liga Europa: Laurent Koscielny memberikan pembelaan keras terhadap Liga Europa dan berharap dapat menghindarkan Arsenal tersingkir lebih awal jelang duel krusial kontra BATE Borisov Jum’at (22/2) dini hari nanti.
The Gunnerstengah berupaya menghindari terdepak secara memalukan dari Liga Europa di babak 32 besar dengan mencari peluang membalikkan deficit 1-0 melawan BATE di Emirates.
Arsenal berhasil menembus semifinal kompetisi tersebut musim lalu, dengan kalah dari Atletico Madrid, dan berharap bisa melangkah jauh musim ini di bawah asuhan Unai Emery yang pernah tiga kali menjadi juara.
Sejak tahun 2016, pemenang Liga Europa berhak lolos ke Liga Champions musim berikutnya dan dengan The Gunnersterancam finis di luar empat besar Liga Inggris musim ini, Koscielny mengakui bahwa kompetisi tersebut perlu dilakoni dengan serius.
Ketika ditanya apakah Arsenal rindu bermain di Liga Champions, bek veteran ini menjawab: “Tidak, tidak. Liga Europa masih kompetisi besar.
“Ini masih kejuaraan Eropa, tetapi tentu saja saat Anda di Liga Champions, Anda ingin setiap tahun berada di sana dan musim berikutnya kami ingin di Liga Champions.
“Akan tetapi, Liga Europa musim ini masih memiliki banyak tim besar, ini adalah turnamen level atas, ada Chelsea, Napoli, Valencia, jadi saya pikir ini adalah kompetisi besar, lebih dari tahun lalu, dan setiap tahun semakin ketat.
“Tahun lalu Atletico Madrid memenangkannya, jadi bagi kami ini merupakan peluang besar untuk masuk ke Liga Champions.
“Kini kami memiliki pertandingan menanti kami seperti besok untuk maju ke putaran berikutnya dan berusaha mencapai final dan masuk ke Liga Champions musim depan.”
Artikel Tag: Laurent Koscielny, Arsenal, BATE Borisov, Liga Europa
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tegaskan-liga-europa-masih-kompetisi-besar-koscielny-berharap-arsenal-tak-terdepak-lebih-awal
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini