Teddy Jelaskan Hasil Pertemuan Virtual Klub Liga 1 Dengan PT. LIB

Teddy Tjahjono (Foto : Persib Official)
Berita Liga 1 Indonesia : Pertemuan virtual dilakukan 18 klub Liga 1 dengan PT. Liga Indonesia Baru kemarin. Dari pihak Persib Bandung, Teddy Tjahjono menjadi perwakilan untuk mendapat pemaparan dari operator kompetisi.
Hanya saja belum sepenuhnya penjelasan mengenai format maupun regulasi Liga 1 2021/2022 rampung dilakukan. Dia menyebut akan dilakukan pertemuan lanjutan secara offline dan pemaparan digelar lebih rinci.
"Jadi dari meeting virtual kemarin itu masih ada banyak hal-hal yang secara lebih detail soal teknis yang akan dimeetingkan pekan depan," terang Direktur PT. Persib Bandung Bermartabat ini ketika diwawancara.
Dari rapat virtual kemarin, dijelaskan oleh LIB terkait format kompetisi baru khusus di musim 2021/2022. Menurut rencana, liga akan dimainkan dalam sistem series serta bubble to bubble. Tapi memang belum sepenuhnya dibahas.
"Membahas secara terperinci, bahwa izin sudah didapat, liga dimulai tanggal 10 (Juli), setelah itu dibagi jadi enam series, lokasi di Jabar-DKI, Jateng-Yogya, Jatim," kata Teddy menjelaskan.
"Akan dimulai Juli sampai Maret kemudian format bubble nanti seperti apa itu baru dibahas minggu depan secara offline meeting. Banyak sekali detail yang memnag harus dijelaskan," lanjut dia.
Regulasi pemain juga dibahas tapi belum secara detail. Yang pasti jumlah penggunaan pemain asing masih sama dengan musim lalu. Namun untuk komposisi pemain muda, belum dipaparkan dengan jelas.
Tiga pemain asing dari negara manapun plus satu pemain dari kawasan Asia diperbolehkan. "Itu masih sama dan pemain asing 3+1 tetap sama, terus pemain yang harus didaftarkan maksimal 35," ujarnya.
"(Pemain muda) belum tahu karena belum dibahas. Karena memang belum tahu detailnya, ini baru aturan besarnya, detailnya belum tahu. Itu cuma dua jam kan, jadi tidak mungkin membahas semua," terang Teddy.
Sedangkan untuk detail apa saja yang belum dijelaskan, dirinya memberi pemaparan."Iya, dari format bubble to bubble, misalnya itu apakah sistemnya akan seperti Piala Menpora yang semua tim satu hotel, itu juga belum tahu. Tim apakah bebas pilih hotel sendiri, belum tahu," ujar Teddy.
Pihak Persib Bandung pun menerima kebijakan baru yang diberlakukan oleh PT. LIB dan PSSI mengenai format liga. "Ini kan sudah dibuat oleh PSSI dan PT LIB ya jadi kita ngikut aja. Kita ga akan berkomentar lebih jauh, karena ingin melihat detailnya seperti apa," tukasnya.
Artikel Tag: Teddy Tjahono, Persib, pt lib
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/teddy-jelaskan-hasil-pertemuan-virtual-klub-liga-1-dengan-pt-lib
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini