Tatap Laga Kontra Persija, Egy Senang Kembali Satu Lapangan degan Witan

Penulis: Dayat Huri
Minggu 09 Apr 2023, 19:30 WIB
Pemain Dewa United FC, Egy Maulana Vikri antuasias tatap laga kontra Persija Jakarta

Pemain Dewa United FC, Egy Maulana Vikri antuasias tatap laga kontra Persija Jakarta/foto dok Liga Indonesia

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Pemain Dewa United FC, Egy Maulana Vikri memprediksi bahwa laga kontra Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1 Indonesia musim 2022/2023, Senin (10/4) malam nanti tidak akan berjalan mudah untuk timnya.

Bertindak sebagai tuan rumah dan bermain di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, dia memprediksi bahwa pertandingan nanti akan berlangsung sulit. Menurutnya, Macan Kemayoran merupakan salah satu tim yang memiliki organisasi permainan cukup kuat.

"Bagi saya Persija Jakarta tim bagus dengan organisasi kuat dan transisi yang bagus. Pastinya pertandingan nanti tidak akan mudah dan kami harus fokus dari awal sampai akhir pertandingan," ujar Egy seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia

Kendati demikian, Egy pun menegaskan bila skuat Dewa United FC juga memiliki motivasi untuk meraih poin demi memutus tren kurang baik dalam beberapa laga terakhir.

"Ya, memang dalam beberapa pertandingan terakhir kami sulit untuk menang, tapi secara permainan sebenarnya kami tidak buruk. Pelatih bersama seluruh pemain pun siap untuk melewati masa-masa sulit ini," ucapnya.

"Kami juga punya keyakinan untuk bisa meraih poin penuh di pertandingan melawan Persija. Semua pemain punya tekad untuk menang dan mengakhiri tren negatif di beberapa pertandingan sebelumnya," tegas mantan pemain Lechia Gdansk

Terkait pertemuan dengan rekan-rekannya di timnas seperti Witan Sulaiman, Syahrian Abimanyu, dan Firza Andika, Egy mengaku tak sabar menyambut pertandingan tersebut. Khusus dengan Witan Sulaeman, dia juga pernah berada dalam satu tim ketika masih berkarir di Eropa, kala itu mereka memperkuat klub kasta tertinggi Liga Polandia, Lechia Gdansk.

"Saya pikir pertandingan melawan Persija nanti akan sangat menarik. Untuk saya pribadi, pastinya seru bisa satu lapangan dengan teman-teman seperti Witan serta pemain lainnya seperti Abimanyu dan Firza," pungkasnya.

Artikel Tag: egy, Liga 1, Dewa United FC, persija jakarta

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tatap-laga-kontra-persija-egy-senang-kembali-satu-lapangan-degan-witan
838  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini