Tandang ke Gladbach, Borussia Dortmund Hanya Mampu Bermain Imbang 1-1

Jamier Gittens mencetak gol untuk Borussia Dortmund saat bertandang ke Borussia Monchengladbach (Foto: bvb.de)
Berita Liga Jerman: Penantian Borussia Dortmund untuk meraih kemenangan tandang pertama musim ini di Bundesliga terus berlanjut setelah mereka bermain imbang 1-1 melawan Borussia Monchengladbach pada Sabtu (7/12).
Borussia Dortmund hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 saat bertandang ke Borussia Park untuk menghadapi Borussia Monchengladbach. Gol Jamie Gittens di menit ke-65 gagal membawa kemenangan setelah tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan lewat Kevin Stöger di menit ke-68.
Dortmund memiliki peluang di menit ke-6 untuk membuka keunggulan saat Gittens menggiring bola di sisi kiri dan kemudian mengumpannya ke Marcel Sabitzer, yang melepaskan tendangan yang masih melebar dari gawang. Sabitzer kembali memiliki peluang di menit ke-27 namun sundulannya melambung di atas gawang.
Serhou Guirassy mencoba melakukan salto di menit ke-34 namun gagal. Gittens kembali membuat peluang di menit ke-42 namun tendangannya dari luar kotak penalti berhasil ditepis kiper Gladbach.
Dortmund akhirnya berhasil memecah kebuntuan di menit ke-65 lewat Gittens. Pemain sayap ini menggiring bola dari sisi kiri usai menerima umpan dari Nico Schlotterbeck, masuk ke kotak penalti dan mengelabui dua pemain bertahan lawan, dan melepaskan tembakan yang sempat membentur mistar gawang.
Namun keunggulan tersebut tidak bertahan lama saat Gladbach diberi hadiah penalti akibat pelanggaran Pascal Gross terhadap Tim Kleindienst. Kevin Stöger, yang maju sebagai eksekutor berhasil menyelesaikan tugasnya dengan baik.
Gladbach nyaris membuat keunggulan lewat Robin Hack di menit ke-81, namun Kobel berhasil menepisnya yang kemudian mengenai mistar gawang.
Guirassy nyaris mencetak gol pada menit ke-93, namun sundulannya masih melebar dari tiang gawang. Pada akhirnya kedua tim harus puas dengan hasil imbang 1-1.
Artikel Tag: Borussia Dortmund, Borussia Monchengladbach
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tandang-ke-gladbach-borussia-dortmund-hanya-mampu-bermain-imbang-1-1
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini