Tak Main-Main! Jokowi Targetkan Indonesia Finish di Dua Besar SEA Games 2019

Penulis: Viggo Tristan
Kamis 28 Nov 2019, 05:45 WIB
Tak Main-Main! Jokowi Targetkan Indonesia Finish di Dua Besar SEA Games 2019

Jokowi targetkan Indonesia finish di urutan dua besar SEA Games 2019. (sumber gambar : medcom.id)

Ligaolahraga.com -

Berita SEA Games 2019: Presiden Republik Indonesia yaitu Joko Widodo mempunyai target besar untuk ajang SEA Games 2019 kali ini. Jokowi menginginkan kontingen Indonesia bisa menyelesaikan turnamen dengan finish di posisi dua besar.

Pada acara pelepasan atlet yang akan diberangkatkan menuju Filipina di Halaman Istana Bogor, Jokowi mengungkapkan harapan besarnya tersebut. Menurutnya, Indonesia sudah mengalami kemajuan pesat dalam bidang olahraga dalam beberapa tahun terakhir. Untuk bukti peningkatan itu, Jokowi kemudian meminta Indonesia mengalami perbaikan hasil di SEA Games kali ini.

"Kita tahu di Asian Games, kita dulu berada di ranking ke-15, rangking 17 bisa meloncat ke ranking 4. Di SEA Games sebelumnya, kita berada di ranking kelima, sebelumnya lagi kelima. Tapi, saya minta di SEA Games ke-30 di Filipina tahun ini kita harus masuk ke dua besar. Siap? Siap? Siap?" ucap Jokowi.

Sadar target tersebut tergolong berat, Jokowi juga meminta kepada rakyat Indonesia untuk memberikan dukungan kepada atlet yang bertanding. Sebab, dengan dukungan tersebut, atlet-atlet dapat bertanding dengan maksimal di arena.

"Meskipun saya tahu bukan hal yang mudah, bukan hal yang gampang, tapi saya tahu perjuangan saudara-saudara yang didukung oleh 267 juta rakyat, kita akan memberikan sebuah semangat sendiri bagi perjuangan saudara-saudara meraih medali yang sebanyak-banyaknya di SEA Games 30 di Filipina," tandas presiden ketujuh tanah air ini.

Artikel Tag: Sea Games 2019, Indonesia, joko widodo

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tak-main-main-jokowi-targetkan-indonesia-finish-di-dua-besar-sea-games-2019
1114  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini