Start Sempurna Villa di Liga Champions Berakhir, Begini Reaksi Unai Emery

Penulis: Demos Why
Jumat 08 Nov 2024, 05:02 WIB
Unai Emery.

Unai Emery. (Foto: Crystal Pix/MB Media/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Manajer Aston Villa, Unai Emery, memberikan komentar terkait kekalahan perdana mereka di Eropa musim ini saat tandang ke markas Club Brugge.

Hasil mengecewakan didapatkan oleh Aston Villa pada matchday 4 Liga Champions musim ini. Pasalnya, saat tandang ke markas Club Brugge di Jan Breydel Stadium, Kamis (7/11) dini hari WIB, the Villans kalah dengan skor tipis 1-0. Adapun satu-satunya gol kemenangan Brugge dicetak oleh Hans Vanaken di menit ke-52 melalui titik penalti.

Hasil ini tentu saja sangat mengecewakan bagi Villa karena memutus start sempurna mereka di Liga Champions 2024/25. Unai Emery mengaku kecewa dengan hasil ini. Sang manajer menilai timnya menunjukkan penampilan yang mengesankan terutama pada babak pertama. Namun, di paruh kedua mereka membuat sebuah kesalahan yang akhirnya membuat Villa harus pulang tanpa poin.

“Kami memainkan babak pertama dengan sangat baik dan menciptakan peluang untuk mencetak gol tetapi kami tidak mencetak gol,” ujar Emery seperti dilansir dari laman resmi klub.

“Kami kebobolan beberapa peluang tetapi kami sedikit banyak mengendalikan pertandingan dan kami tahu cara kami."

“Di babak kedua, kesalahan mengubah segalanya karena satu tim seperti mereka, bermain di kandang, mereka kuat secara defensif, sangat fokus dan bermain 100% dalam ide mereka untuk menghentikan kami dan bermain dalam transisi. Mereka lebih baik dari kami."

“Kuncinya adalah babak pertama dan kemudian kesalahan yang kami buat.”

Artikel Tag: Unai Emery, Aston Villa, Club Brugge

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/start-sempurna-villa-di-liga-champions-berakhir-begini-reaksi-unai-emery
247  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini