Solskjaer: Lingard Adalah Bagian Dari Klub Ini

Jesse Lingard - getty images
Berita Liga Premier: Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, meyakini bahwa Jesse Lingard memiliki bagian besar untuk dimainkan di United.
Lingard untuk pertama kalinya tampil di laga Liga Premier sejak Februari lalu saat United bertandang ke Selhurst Park pada Kamis (16/7) lalu. Saat itu Lingard masuk lapangan di menit ke-63, menggantikan Mason Greenwood.
Namun meski jarang diturunkan di Liga Premier, Lingard memainkan peran penting di laga-laga FA Cup musim ini. Lingard tampil dalam 4 dari 5 laga, dan dia hanya absen di putaran ketiga saat United menghadapi Wolverhampton Wanderers di Molineux.
Saat bicara dalam konferensi pers jelang laga FA Cup kontra Chelsea yang akan digelar pada Minggu (19/7), Solskjaer mengatakan bahwa Lingard adalah bagian dari United, dan performanya dalam laga kontra Crystal Palace adalah hadiah atas kerja kerasnya dalam latihan.
“Jesse adalah bagian dari klub dan dia sudah bekerja dengan sangat keras,” kata Solskjaer.
“Dia berhak mendapat kesempatan untuk kembali dan kami tahu kualitasnya. Kami tahu bahwa Jesse memiliki kualitas yang berbeda dibanding dengan pemain-pemain lainnya, dan dia tahu bahwa kami menghargainya.”
Karena beratnya kompetisi di lini tengah United dengan pemain-pemain seperti Paul Pogba dan Bruno Fernandes, belakangan Lingard mulai dikabarkan akan dijual pada musim panas ini. Terlebih karena musim ini Lingard juga sangat jarang dimainkan.
Artikel Tag: Manchester United, Jesse Lingard, FA Cup
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/solskjaer-lingard-adalah-bagian-dari-klub-ini
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini