Simone Inzaghi Usung 5 Prinsip Dasar Yang Wajib Diikuti Skuad Inter

Penulis: Uphit Kratos
Senin 05 Jul 2021, 09:00 WIB
Simone Inzaghi

Simone Inzaghi/ thelaziali.com

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih baru Inter Milan, Simone Inzaghi, memutuskan tetap menggunakan lima aturan dasar yang pernah diterapkannya selama melatih Lazio.

Pelatih baru Inter Milan, Simone Inzaghi, memutuskan untuk memberlakukan lima aturan dasar yang harus dijalan anak asuhnya. Kelima aturan tersebut adalah, komunikasi, konsistensi, fleksibilitas, kebebasan dan agresi.

Dalam laporan edisi cetak La Gazzetta dello Sport, aturan yang sama juga diberlakukan Inzaghi saat sang pelatih memimpin Lazio. Hasilnya cukup signifikan, Biancoceleste selalu berada di deretan papan klasmen akhir Serie A

Sementara untuk strategi permainan, pelatih 44 tahun tersebut masih akan menggunakan skema 3-5-2, dengan tumpuan serangan terfokus kepada lini tengah dan bek sayap yang wajib punya kekuatan seimbang, baik saat menyerang maupun bertahan.

Skema ini sebenarnya bukan hal yang asing bagi skuad Nerazzurri. Sebelumnya, pelatih Antonio Conte menggunakan skema yang sama saat melatih Inter. Hasilnya cukup baik, Nerazzurri berhasil meraih scudetto musim 2020/21.

Dengan skema dan prinsip permainan yang sama, seharusnya proses adaptasi para pemain Inter bisa jauh lebih mudah. Inzaghi mungkin hanya perlu menambahkan detail kecil lainnya, termasuk memberi arahan khusus kepada pemain yang baru bergabung dengan tim.

Inter sendiri baru akan memulai kamp pelatihan pra-musim pada 8 Juli nanti. Kecuali pemain yang sedang membela timnasnya masing-masing, diharapkan semua pemain Inter sudah bisa bergabung, termasuk tambahan dua pemain yang diinginkan sang pelatih.

Artikel Tag: Simone Inzaghi, Inter Milan, Lazio

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/simone-inzaghi-usung-5-prinsip-dasar-yang-wajib-diikuti-skuad-inter
7602  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini